Rabu, April 24, 2024

Latest Posts

10 Drama Korea yang Diadaptasi dari Drama Jepang

Selain ada film Korea yang diadaptasi dari film Jepang, ada juga beberapa drama Korea yang diadaptasi dari drama Jepang lo! Penasaran kan? Yuk scroll ke bawah ~

Call Me Mother (2018)

Bercerita tentang seorang guru yang menjadi ibu pengganti bagi seorang siswanya yang disiksa oleh ibu kandungnya, drama Mother atau Call Me Mother diadaptasi dari drama Jepang berjudul Mother yang tayang pada tahun 2010 lalu.

My Wife is Having an Affair This Week (2016)

Diadaptasi dari drama Jepang dengan judul yang sama dan tayang di tahun 2007 lalu, My Wife is Having an Affair This Week bercerita tentang seorang suami yang menemukan reservasi hotel di HP istrinya dan mengajak orang-orang di forum internet untuk membantunya mengetahui apakah istrinya sebenarnya berselingkuh.

Second to Last Love (2016)

Second to Last Love bercerita tentang dua orang yang skeptis tentang cinta yang kemudian menyadari bahwa pada akhirnya hati menginginkan apa yang diinginkannya. Drama ini diadaptasi dari drama Jepang berjudul sama yang dirilis pada tahun 2012.

Late Night Restaurant (2015)

Late Night Restaurant adalaha tentang sebuah restoran misterius yang buka hanya dari tengah malam hingga pukul 7 pagi dijalankan oleh koki yang hanya membuat apa yang diminta oleh pelanggannya. Drama ini diadaptasi dari drama Jepang dan manga berjudul Shinya Shokudo.

The Suspicious Housekeeper (2013)

Diadaptasi dari drama Jepang berjudul “I’m Mita, Your Housekeeper” yang tayang pada tahun 211, The Suspicious Housekeeper bercerita tentang seorang duda yang berjuang untuk merawat keempat anaknya dan seorang pembantu misterius tiba untuk membantunya dan mulai menyembuhkan hubungan keluarga yang rusak.

That Winter, The Wind Blows (2013)

Berkisah tentang dua orang tanpa cinta yang ditakdirkan untuk bertemu dan saling mengubah hidup satu sama lain selamanya, “That Winter, The Wind Blows” diadaptasi dari drama tahun 2002 berjudul “Ai Nante Irene Yo Natsu”.

Time Slip Dr.Jin (2012)

Drama yang diadaptasi dari manga dan drama Jepang berjudul “Jin” yang dirilis pada 2009 ini bercerita tentang seorang ahli bedah saraf brilian yang jatuh ke dalam portal waktu dan mendarat pada di tahun 1860.

City Hunter (2011)

 

City Hunter diadaptai dari manga dan drama Jepang dengan judul yang sama. Drama ini bercerita tentang pembalasan dendam salah satu tugas elit Korea atas tragedi yang dialaminya bersama 20 orang lain yang mati atas penembakan di pantai Nampo.

God of Study (2010)

God of Styudy diadaptasi dari manga dan drama berjudul Dragon Sakura, bercerita tentang seorang pengacara yang bersumpah untuk menaikkan nilai lima nakal siswa di sebuah SMA.

He Who Can’t Marry (2009)

Diadaptasi dari drama “Kekkon Dekinai Otoko” yang tayang di tahun 2006, “He Who Can’t Marry bercerita tentang seorang perfeksionis keras kepala yang berusaha mati-matian menghindari pernikahan.

Dari drama-drama Korea yang diadaptasi dari drama Jepang di atas, mana aja yang udah kamu tonton?

Latest Posts

Don't Miss