Kamis, April 25, 2024

Latest Posts

5 Idol Kpop Pecinta Kopi

Kopi merupakan jenis minuman yang paling populer di Korea Selatan, nggak heran kalau kopi banyak dijadikan minuman favorit oleh sebagian besar masyarakatnya. Saking favoritnya di Korea, banyak loh idol kpop pecinta kopi yang addict banget sama minuman pahit ini!

Nah, berikut ini 5 di antaranya yang merupakan sobat kopi. Kepoin yuk siapa tahu kalau ketemu ntar bisa ngajakin mereka ngopi-ngopi cantik sambil bikin puisi~

Suga BTS

suga BTS kopiHampir di setiap fansign, video-video behind the scene, atau dalam kegiatan sehari-harinya, kopi selalu jadi pilihan Suga buat nyegerin harinya! Suga merasa bahwa rasa kopi bisa bikin dia fresh dan sanggup menjalani hari. Kalau buat ARMY sih, cukup memandangi Suga juga bakal jadi seger lagi ~

Hyuna

Hyuna kopiMantan member 4Minute lainnya, Nam Ji Hyun, pernah mengungkapkan bahwa secangkir besar kopi panas selalu jadi minuman yang dipilih Hyuna sebagai pembuka harinya. Hyuna bisa bikin sendiri atau beli di toko-toko kopi favoritnya. Awas kembung ya kalo kebanyakan~

Xiumin EXO

xiumin exo kopiXiumin nggak hanya suka minum kopi aja, tapi doi juga jago bikinnya alias pernah kursus jadi barista! Doi juga pernah curhat bahwa dirinya pengen banget punya coffee shop suatu hari nanti. Wah wah wah, idol Kpop pecinta kopi ini totalitas banget ya sampai pengen bikin coffee shop.

Taeyeon SNSD

taeyeon kopiTaeyeon sering banget terlihat sedang membawa segelas kopi di tangannya. Mau saat santai, saat fan sign, bahkan di backstage saat menunggu perform di atas panggung. Hemmm, Mungkinkah doi cuma megangin gelasnya aja? Atau emang beneran minum kopinya ya? Kekekekeke ~

Leo VIXX

leo vixx kopiSetelah terungkap bahwa Leo biasanya meminum 12 cangkir kopi dalam seminggu (buset deh), member-member VIXX lainnya pun kini menjulukinya sebagai “Leo sang peri Latte” (cek menit ke 8:22-8:56). Aigoo, siapanya Mimi Peri nih btw?

Nah itu dia 5 idol Kpop pecinta kopi. Jadi, siapa nih di antara Kpopers yang juga sobat kopi seperti idol-idol di atas?

Baca juga: Budaya Minum Kopi di Korea dari Masa ke Masa

Latest Posts

Don't Miss