today-is-a-good-day
Jumat, Maret 29, 2024

Latest Posts

Gak Cuma Film, Drama-drama Korea Ini pun Ternyata Juga dari Kisah Nyata

Sebelumnya, Mimin udah bahas nih film-film Korea yang ternyata diambil dari kisah nyata. Nah ternyata gak cuma film aja lo, tapi ada juga beberapa drama Korea yang diambil dari kisah nyata! Drama apa aja sih? Ini dia ~

Miss Ripley (2011)

Miss_Ripley

Kisah dari drama ini terinspirasi dari tokoh nyata yaitu seorang Professor di Universitas Dongguk dan kurator seni di Museum Seni Sungkok, yang mana kemudian ia terbukti berbohong atas gelar-gelar akademisnya. Karena hal itu, ia akhirnya dipecat dari pekerjaan-pekerjaan bergengsinya tersebut dan juga menerima 18 bulan penjara atas tuduhan penipuan.

My Wife Is Having an Affair This Week (2016)

my-wifes-having-an-affair-this-week

Karakter yang diperankan oleh Lee Sung Gyun adalah tokoh nyata yang sering memposting sebuah pertanyaan menarik di beberapa forum online, yaitu “Istriku melakukan hubungan gelap minggu ini, apa yang harus kulakukan?”. Pertanyaan tersebut kemudian menjadi viral dan menjadi inspirasi untuk sebuah judul drama di Jepang pada tahun 2007, lalu di-remake oleh Korea baru-baru ini.

Awl (2015)

awl

Awl punya latar belakang kisah yang sama dengan film Cart, tapi punya sudut pandang berbeda. Jadi tentu aja drama ini sama halnya merupakan kisah nyata.

Kisah dari drama yang mana nih yangpaling menarik menurut kamu?

Sumber: dramafever

Latest Posts

Don't Miss