Sabtu, April 20, 2024

Latest Posts

Nama-nama Fanclub Artis Korea Paling Unik

Seperti yang udah kita tahu, fans itu penting banget buat seorang artis. Dan yang gak kalah penting juga, adalah nama fanclub. Alasannya tentu aja agar para fans punya sebutan khusus dan merasa spesial. Cieee ~

Biasanya nama fanclub dipilih berdasarkan makna dan berhubungan dengan nama sang artis. Hasilnya, terciptalah nama-nama fanclub yang keren, tapi kadang ada juga yang biasa aja, atau bahkan unik banget. Di antaranya yang paling unik, ada nama-nama fanclub dari artis-artis ini nih ~

Park Bogum – Bogumbokjibu

1

Bogumbokjibu kalo diartiin jadinya ‘Mentri Kesehatan dan Kesejahteraan’. Aduh berat ~

Loco – Locochu

2

Locochu adalah plesetan dari kata gochu atau cabe, dan juga bahasa perumpamaan dari “itu”nya cowok. Ups!

Psy – Cho

South Korean rapper Psy performs "Gangnam Style" at the 40th American Music Awards in Los Angeles, California, November 18, 2012. REUTERS/Danny Moloshok (UNITED STATES - Tags: ENTERTAINMENT) (AMA-SHOW) - RTR3ALHT

Kalo digabung jadi Psycho. Hm, oke.

Jo Sung Mo – Maria

4

Sungmo Maria kalau diartiin jadi Bunda Maria.

Park Myung Soo – Devils

5

Fix yang ngefans bukan manusia. Kkkkk ~

Oh Nami – Tsunami

6

Fanclub yang sering memakan korban ~

Park Hae Joon – Cinta

7

Ini Park Hae Joon apa Rangga ya btw?

Ailee – Aileenas

8

Bisa juga disebut Aliens

Rose Motel – Tinggal Jangka Panjang

9

Karena motelnya bikin betah ~

Nama fanclub-nya siapa nih yang paling unik menurut kamu?

Sumber: kkuljaem

Latest Posts

Don't Miss