Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

17 Aktris K-drama Terbaik yang Bersinar di Tahun 2021 (Part 2)

Sepanjang tahun 2021, sederet aktris K-drama terbaik berhasil menunjukan performa terbaik. Akting, pendalaman karakter, hingga chemistry yang dijalin dengan lawan main sukses menarik perhatian penonton. Tidak heran bila para aktris ini dianggap paling bersinar di tahun 2021 kemarin.

Dari sederet K-drama yang tayang sepanjang tahun 2021, terdapat sederet aktris yang sukses mencuri perhatian. Mereka mendapatkan hati penonton melalui karakter-karakter apik yang diperankan. Peran-peran sepanjang tahun inipun sukses menobatkan para aktris ini sebagai yang terbaik.

Melanjutkan daftar bagian pertama sebelumnya, berikut ini merupakan para aktris K-drama terbaik yang bersinar di tahun 2021.

7. Shin Hye Sun — “Mr. Queen”

Kemampuan akting Shin Hye Sun tidak perlu lagi diragukan. Perannya sebagai Jang Bong Hwan merupakan salah satu bukti bagaimana sang aktris sanggup bersinar melalui karakter yang dimainkan.

Performa Shin Hye Sun bukan saja berhasil membawa “Mr. Queen” mencetak rekor tertinggi untuk stasiun televisi tvN. Sang aktris juga berhasil meraih nominasi Best Actress di 2021 Baeksang Arts Awards.

8. Jung Ho Yeon — “Squid Game”

Debut akting Jung Ho Yeon di “Squid Game” sudah menunjukan kemampuan dan juga bakatnya. Ia menarik perhatian sekaligus mencuri hati penonton melalui perannya sebagai Kang Sae Byeok.

Jung Ho Yeon berhasil menghidupkan karakter Kang Sae Byeok. Hingga penonton bukan saja mengharapkan ia menjadi pemenang di “Squid Game”. Melainkan juga merasa terkait dengan karakter ini.

Berkat akting apiknya di “Squid Game”, Jung Ho Yeon bukan saja melesat sebagai bintang populer. Ia juga meraih nominasi Outstanding Performance by a Female Actor in a Drama Series di 28th Screen Actors Guild (SAG) Awards.

9. Jeon Yeo Bin — “Vincenzo”

Satu lagi aktris yang sukses mencuri hati penonton melalui perannya di K-drama 2021. Jeon Yeo Bin berperan sebagai Hong Cha Young, seorang pengacara keras kepala namun kesepian.

Bukan saja aktingnya yang layak mendapat apresiasi. Chemistry yang dihadirkan dengan Song Joong Ki sebagai pemeran utama pun menjadi daya tarik tersendiri di “Vincenzo”.

10. Han Hyo Joo — “Happiness”

Aktris yang bersinar dengan perannya dalam drama juga Han Hyo Joo. Aktris ternama ini berperan sebagai Yoon Sae Boom, agen Seoul Police Special Operations Unit. Ia terperangkap dalam apartemen ketika terjadi serangan zombie.

Yoon Sae Boom bukan hanya tegas dan pemberani. Ia juga berkeinginan keras dan menempatkan kepentingan orang lain di atas dirinya sendiri. Karakter pahlawan wanita seperti ini sangat cocok untuk diperankan oleh Han Hyo Joo.

11. Kim Go Eun — “Yumi’s Cells”

“Yumi’s Cells” menjadi salah satu drama populer dari tahun 2021. Jalan cerita unik, chemistry para pemain, dan juga karakter Yumi dalam drama ini menjadi daya tarik tersendiri.

Kim Go Eun berperan sebagai Yumi, seorang pekerja kantor di usia 30an tahun. Penonton diajak menyelami kehidupan Yumi melalui karakter The Cells dalam pikirannya.

Akting Kim Go Eun memang tidak perlu diragukan lagi. Terlebih dengan bagaimana ia menggambarkan karakter Yumi dan membawa penonton masuk ke dalam dunianya.

12. Go Min Si — “Youth of May”

Go Min Si sudah mulai menarik perhatian sejak berperan di “Sweet Home” pada 2020 lalu. Pada tahun kemarin ia kembali beradu peran dengan Lee Do Hyun dalam drama bersetting tahun 80an.

Salah satu aktris K-drama terbaik ini memerankan Kim Myung Hee, seorang suster pada tahun Mei 1980. Waktu yang sangat signifikan dengan terjadinya lonjakan politik di Korea Selatan. Kim Myung Hee bertemu dengan seorang mahasiswa kedokteran, Hwang Hee Tae (Lee Do Hyun). Mereka pun terlibat dalam kisah asmara.

Selain deretan aktris di atas, masih ada beberapa lain aktris-aktris terbaik lain di bagian ketiga daftar ini. Jangan terlewatkan ya!

 

 

Source: (1)

Latest Posts

Don't Miss