Jumat, April 26, 2024

Latest Posts

4 Comeback K-pop Girl Group Dengan Konsep Kelam Terbaik

Konsep untuk comeback maupun debut K-pop idol tidak melulu bubblegumpop nan ceria. Sederet girl group bahkan sudah cukup sering comeback dengan konsep “dark” yang gelap dan seram. Diantaranya terdapat comeback K-pop girl group dengan konsep kelam terbaik seperti di bawah ini.

K-pop girl group memang kerap kali identik dengan konsep cerah maupun ceria. Warna-warni pastel maupun konsep edgy ala girl crush juga sering kali menjadi ciri khas unik tersendiri.

Di sisi lain sederet girl group K-pop justru sudah pernah tampil lebih unik dan berbeda melalui comeback dengan konsep “dark”. Konsep kelam dan gelap ini bahkan dieksekusi dengan sangat apik sehingga layak dipilih sebagai yang terbaik.

Berikut ini merupakan 4 comeback K-pop girl group dengan konsep kelam dan gelap terbaik tersebut. Ada favorit kalian?

1. “Psycho” — Red Velvet

Red Velvet memiliki dua sisi berbeda untuk konsep maupun musikalitas. Sisi “Red” hadir dengan konsep bergaya edgy nan unik. Meski tetap mempertahankan kesan cerah di dalamnya.

Di sisi lain terdapat “Velvet” yang dihadirkan melalui konsep lebih dewasa dan kelam. Musikalitas untuk sisi “Velvet” inipun lebih condong pada musik bergende R&B dan pop dengan berbagai sentuhan instrumen berbeda.

“Psycho” merupakan comeback Red Velvet untuk sisi “Velvet.” Tidak saja musikalitas untuk lagu ini yang terdengar kelam melalui lirik tentang toxic relationship. Namun konsep secara visual pun tidak kalah gelap.

Mulai dari foto teaser hingga video musik untuk lagu ini menghadirkan keseraman tersendiri. Tidak salah memang bila “Psycho” menjadi salah satu comeback girl group dengan konsep kelam terbaik yang pernah dirilis.

2. “Kill Bill” — Brown Eyed Girls

“Kill Bill” dari Brown Eyed Girls juga menjadi konsep kelam terbaik dari girl group K-pop. Baik itu secara musikalitas maupun konsep visual.

Secara musikalitas, lagu hits ini dibuka dengan permainan orkestra yang menghadirkan kesan gelap dan menyeramkan. Ditambah dengan siulan sebelum lirik yang menarasikan tentang pembunuhan. Wow sekali, bukan?

Kelamnya konsep “Kill Bill” tidak berhenti di situ. Selain lirik “I shot you down, bang bang,” video musik untuk lagu ini juga menampilkan bagaimana seseorang merencanakan pembunuhan. Lengkap dengan tembakan pistol, peluru, hingga tubuh bergelimpangan.

Kualitas musikalitas maupun visual untuk musik video lagi ini pun tidak perlu diragukan. Sangat apik sekaligus juga sinematik.

3. “Chase Me” — Dreamcatcher

Berbicara mengenai girl group dengan konsep kelam memang tidak akan lengkap tanpa membahas Dreamcatcher. Girl group yang mengusung genre musik rock ini memiliki konsep horor. Sehingga tidak heran bila hampir semua rilisannya juga berkonsep kelam.

Video musik untuk “Chase Me” seorang pemburu hantu yang mengejar arwah-arwah. Kerennya lagi para member Dreamcatcher pun berperan sebagai arwah serta hantu untuk video musik lagu ini.

Iringan riff gitar ketika proses pemburuan berlangsung pun memberikan kesan seram tersendiri. Sehingga semakin menyempurnakan “dark” konsep yang diusung Dreamcatcher melalui “Chase Me”.

4. “It Hurts” — 2NE1

Konsep gelap nan kelam yang dihadirkan 2NE1 melalui “It Hurts” lebih condong kepada gaya gothic. Konsep video klip maupun lagunya sendiri mengingatkan pada malam Halloween. Mulai dari kehadiran laba-laba dan jaringnya dalam video musik. Sampai musik bergenre gloomy pop yang dihadirkan.

Keunikan gaya khas dari 2NE1 memberikan sentuhan unik tersendiri untuk konsep kelam dalam lagu ini. Bahkan beberapa adegan para member 2NE1 mengenakan konstum unik di pemakaman pun sangat berkesan kelam dan khas. Tidak salah memang bila “It Hurts” menjadi salah satu lagu dari K-pop girl group dengan konsep kelam terbaik.

 

Source: (1)

Latest Posts

Don't Miss