Boy group MAP6 hadir dengan berita mengejutkan untuk penggemar. Disebutkan, 4 dari 5 orang member boy group tersebut akan memulai wajib militer pada paruh awal tahun depan. Untuk itu, MAP6 akan melakukan hiatus sementara. Agensi pun membantah kabar adanya rencana pembubaran.
Pada 11 Desember, SPOTV News mengumumkan rencana hiatus boy group MAP6 setelah berpromosi aktif selama 4 tahun. Hiatus dilakukan karena 4 member dari boy group tersebut akan memulai wajib militer di paruh awal tahun 2020 mendatang.
Dipastikan akan hiatus selama 2 tahun saat member menjalani wajib militer, MAP6 pun dipastikan tak memiliki rencana untuk bubar.
Perwakilan agensi MAP6 pun mengonfirmasi pemberitaan tersebut pada SPOTV News, “Empat dari lima anggota berencana untuk mendaftar wajib militer pada awal tahun depan, jadi kami menghentikan kegiatan. Ini bukan pembubaran group.”
Sebelum hiatus, MAP6 pun disebutkan akan melakukan sederet promosi bersama-sama untuk menghabiskan waktu dengan penggemar. Mereka dijadwalkan akan menggelar konser dan juga fan meeting di Jepang pada 30 November dan 1 Desember untuk mengucapkan rasa terima kasih pada penggemar.
Boy group MAP6 debut di tahun 2015 dengan single “Storm.” Group dengan 5 orang member ini dikenal sebagai “Girl’s Day’s sibling group” dan merilis beberapa singl berikutnya seperti “Swagger Time,” “I’m Ready,” “Love Is Gone,” and “Follow Me.” Beberapa tahun terakhir, promosi dan aktifitas mereka berfokus di Jepang.
Sumber: (1)