Minggu, Januari 19, 2025

Latest Posts

4 K-drama Park Min Young dan Go Kyung Pyo Paling Wajib Tonton Setelah “Love In Contract”

Park Min Young dan Go Kyung Pyo sukses mencuri perhatian dengan peran mereka di “Love In Contract”. Kedua aktor dan aktris ternama ini berhasil memperlihatkan kemampuan akting terbaik. Sekaligus juga chemistry erat satu sama lain. Nah bila kalian belum bisa move on dari “Love In Contract”, langsung saja intip k-drama Park Min Young dan Go Kyung Pyo lain yang tidak kalah wajib tonton.

Go Kyung Pyo dan Park Min Young sudah bukan lagi nama yang asing bagi penggemar dramaland. Aktor dan aktris ternama ini sudah membintangi sederet serial drama populer. Salah satunya “Love In Contract”, yang menjadi serial drama populer terbaru dari keduanya.

Nah bila kalian belum bisa move on dari “Love In Contract”, berikut ini k-drama Park Min Young dan Go Kyung Pyo lain yang tidak kalah wajib ditonton.

1. “Chicago Typewriter”

“Chicago Typewriter” menjadi salah satu serial drama dibintangi Go Kyung Pyo yang paling wajib ditonton. Serial drama ini memasangkan Go Kyung Pyo dengan sederet aktor dan aktris ternama lain. Salah satunya Yoo Ah In yang menjadi pemeran utama.

Drama berpusat pada cerita Han Se Joo (Yoo Ah In), seorang pengarang buku best-seller yang mengalami kebuntuan. Ia tinggal seorang diri di sebuah rumah mewah dan memilih menutup diri. Sampai akhirnya ia bertemu dengan sang penggemar setia, Jeon Seol (Im Soo Jung) yang justru berubah menjadi hater setelah mengetahui sifat asli Han Se Joo.

Kehidupan Han Se Joo menjadi semakin rumit ketika ia membeli sebuah mesin ketik kuno. Rupanya mesin ketik tersebut memiliki “penunggu”, Yoo Jin Oh (Go Kyung Pyo). Yoo Jin Oh pun setuju menjadi ghost writer untuk Han Se Joo demi mengatasi kebuntuannya. Namun rupanya hidup ketiganya sudah berkaitan sejak masa kolonial di tahun 1930.

2. “Her Private Life”

Park Min Young memiliki sederet serial drama apik. “Her Private Life” merupakan salah satunya. Di serial drama ini, sang aktris bukan hanya menunjukan sisi lain dari dirinya melalui kemampuan akting terbaik. Melainkan juga chemistry apik dengan sang lawan main.

“Her Private Life” menceritakan mengenai Sung Duk Mi (Park Min Young), seorang wanita karir yang bekerja di sebuah galeri seni ternama. Kehidupan dan sosoknya begitu sempurna. Meski sebenarnya Sung Duk Mi menyimpan rahasia lain. Ia adalah seorang penggemar berat dari idol papan atas Shi An (Jung Je Won).

Kehidupan Sung Duk Mi yang sempurna menjadi semakin rumit ketika ia berkaitan dengan seorang jenius di dunia seni, Ryan Gold (Kim Jae Wook). Terlebih ketika Ryan Gold menjadi bosnya dan mengetahui rahasia Sung Duk Mi.

3. “Healer”

Penggemar dramaland sudah pasti mengetahui serial drama populer yang dibintangi Park Min Young ini. “Healer” memperlihatkan chemistry terbaik antara Ji Chang Wook dan Park Min Young, dan menghadirkan perpaduan antara romansa serta aksi sempurna.

“Healer” menghadirkan Ji Chang Wook sebagai Healer, seorang kurir dengan kemampuan khusus. Suatu ketika, ia mendapatkan misi mengikuti seorang reporter, Choi Young Shin (Park Min Young) untuk mencuri DNA miliknya. Ketika menyamar sebagai rekan kerja Choi Young Shin, ia menemukan rahasia yang mengaitkan masa lalu mereka.

4. “Cross”

Go Kyung Pyo memiliki sederet serial drama underrated yang layak mendapat sorotan lebih. Salah satunya, “Cross”. “Cross” merupakan serial drama dengan genre thriller yang menyoroti mengenai sindikat jual beli organ dalam manusia.

Kang In Gyu (Go Kyung Pyo) merupakan merupakan seorang residen di departemen transplantasi organ di Sunrim Hospital. Ia adalah sosok jenius yang bekerja langsung di bawah Go Jung Hoon (Jo Jae Hyun), seorang dokter yang dikenal luas ahli dalam transplantasi organ.

Sosok Kang In Gyu yang sempurna rupanya menyimpan rahasia tersendiri. Ia ternyata berusaha menyelidiki kematian sang ayah, yang disebabkan sebuah sindikat jual beli organ dalam manusia ilegal. Permasalahan muncul ketika ia memutuskan bekerja di sebuah penjara demi mendekati sosok pembunuh sang ayah.

 

 

Source: (1)

Latest Posts

Don't Miss