today-is-a-good-day
Jumat, Maret 29, 2024

Latest Posts

5 Quick Burn K-drama Romansa Super Romantis, Sukses Bikin Hati Berbunga-bunga!

Serial drama dimana kedua pemeran utamanya baru menjalin hubungan pada pertengahan atau menjelang akhir memang sudah tidak asing. Meski begitu, quick burn K-drama romansa saat ini sedang menjadi tren tersendiri.

Berkebalikan dengan slow burn yang seringnya memiliki alur percintaan lambat dan kisah cinta yang baru muncul di akhir serial. Quick burn justru menghadirkan kisah cinta antara kedua pemeran sejak di awal episode. Bahkan bukan tidak mungkin, kedua pemeran utama sudah akan menjalin hubungan romansa super romantis sejak beberapa episode pertama.

Hal ini pastinya memberikan suguhan lebih banyak adegan-adegan romantis, yang tentu membuat hati penonton ikut berbunga-bunga. Nah bila penasaran dengan genre satu ini, berikut 5 quick burn K-drama romansa dengan cerita super romantis yang wajib ditonton.

1. “What’s Wrong With Secretary Kim”

Berbicara mengenai K-drama romansa memang tidak akan lengkap tanpa membahas mengenai serial satu ini. Diperankan oleh Park Min Young sebagai sekretaris Kim Mi So, dan Park Seo Joon sebagai sang CEO Lee Young Joon, “What’s Wrong With Secretary Kim” menjadi salah satu serial paling menarik perhatian.

Kisah cinta antara Kim Mi So dan Lee Young Joon memiliki alur cukup cepat. Lee Young Joon yang sudah sangat bergantung kepada sang sekretaris, tidak rela bila Kim Mi So akan mengundurkan diri. Ia pun mengambil keputusan untuk mengajaknya menikah.

2. “Nevertheless”

Meski tidak benar-benar menjalin hubungan resmi, kisah cinta Yoo Na Bi (Han So Hee) dan Park Jae Eon (Song Kang) tidak kalah membuat hati berbunga-bunga. Park Jae Eon yang tidak percaya pada ikatan dan komitmen sukses mencuri hati Yoo Na Bi, yang justru dengan cepat merasakan ikatan emosional dan fisikal dengannya.

Quick burn K-drama romansa satu ini sudah menghadirkan banyak adegan-adegan romantis antara kedua pemeran utama di beberapa episode awal. Salah satu serial romansa paling wajib tonton, nih!

3. “Pretty Noona Who Buys Me Food”

Drama yang juga dikenal dengan judul “Something in the Rain” ini memang menceritakan kisah cinta yang cukup rumit antara Yoon Jin Ah (Son Ye Jin) dan Seo Joon Hee (Jung Hae In). Keduanya jatuh cinta meski memiliki perbedaan usia cukup besar.

“Pretty Noona Who Buys Me Food” menggambarkan bagaimana keduanya melalui berbagai rintangan dan permasalahan dalam hubungan romansa. Terutama yang berkaitan dengan perbedaan usia mereka.

4. “Descendants of the Sun”

Descendants_of_the_Sun-001

Satu lagi drama yang wajib masuk dalam daftar bila membahas mengenai serial romansa. Percintaan antara Yoo Shi Jin (Song Joong Ki) dan Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) memang sudah berlangsung sejak awal drama. Meski begitu, rintangan karena profesi keduanya membuat hubungan mereka melalui banyak lika-liku.

“Descendants of the Sun” bisa jadi merupakan quick burn K-drama romansa yang sempurna bila kalian ingin tontonan super romantis yang membuat hati berbunga.

5. “Love Alarm”

Salah satu cerita percintaan di drama yang langsung to-the-point. Sejak episode awal saja, penonton sudah akan langsung disuguhkan adegan romantis dan ciuman super panas antara Song Kang dan Kim Soo Hyun.

“Love Alarm” sendiri menceritakan mengenai sebuah aplikasi yang akan memberikan sinyal ketika ada seseorang menyukai kalian dalam radius 10 meter. Aplikasi ini membuat seorang siswa SMA, Kim Jo Jo (Kim So Hyun) terkait dengan dua orang pria sekaligus, yang diperankan oleh Song Kang dan Jung Ga Ram.

Bila kalian ingin menonton serial drama romansa yang langsung menceritakan kisah romantis kedua pemerannya, daftar di atas wajib masuk ke watchlist.

Latest Posts

Don't Miss