today-is-a-good-day
Jumat, Maret 29, 2024

Latest Posts

5 Tipe Karakter Antagonis di Drama Korea

Kehidupan para tokoh utama di drama Korea seringkali nggak berjalan mulus. Apalagi penyebabnya kalau bukan karena masalah yang timbul dan diciptakan oleh tokoh-tokoh antagonis. Meski gitu, nggak jarang kehadiran tokoh antagonis turut berperan penting buat inti cerita dan bikin dramanya jadi lebih seru. Nggak hanya akhir kisah cintanya aja yang bikin penasaran, nasib si tokoh antagonis nantinya pun juga bakal bikin geregetan.

Baca juga: Tokoh-tokoh Antagonis Paling Ngeselin di Drama Korea

Selain tokoh utama cowok dan cewek, tokoh antagonis di drama ternyata juga punya beberapa tipe karakter yang paling sering ditemui. Kalau kamu sering nonton drama Korea, pasti udah nggak asing deh sama karakter tokoh-tokoh jahat seperti berikut ini ~

Ahjussi rakus dan mata duitan

Meski udah menyandang gelar CEO atau bos di sebuah perusahaan besar, hidup dari para om-om jahat ini nggak pernah lepas dari menginginkan uang dan mempertahankan jabatan. Rela deh lakuin apapun demi hartanya bisa terus bertambah. Dan karena banyak uang juga, mereka jadi bisa ngelakuin pun sesukanya bahkan sampai kebal terhadap hukum.

Cewek yang cemburu

Suka atau cinta dengan seseorang tapi orang itu malah dekat dengan orang lain? Duh pastinya sakit hati banget dan ngerasa cemburu ya! Nah, itulah yang dirasain tokoh-tokoh antagonis ini. Cemburu emang tanda cinta sih, tapi kalau sampe menyakiti orang lain ya bahaya juga kan! Kalau si doi udah nggak mau yaudah mending ikhlasin dan move on aja deh meski itu nggak gampang. Hiks.

Cowok pendendam

Karena punya masa lalu yang suram, tokoh-tokoh seperti ini jadi jahat dan pengen bales dendam ke tokoh yang bikin masa lalunya demikian. Serem banget ~

Ahjumma jahat

Udah bisa bayangin kan siapa sang ahjumma jahat ini? Yup, ibu-ibu kaya raya yang nggak merestui anaknya pacaran dengan cewek miskin dong pastinya. Kkkkk.

Emang udah jahat aja dari sono-nya

Kebanyakan tokoh jadi antogonis karena berbagai hal yang terjadi di hidupnya, tapi ada juga nih yang jahat karena emang udah dari sono-nya. Jahatnya juga kadang suka nggak kira-kira. Udah nggak punya hati banget deh!

Menurutmu karakter tokoh antagonis kayak gimana lagi nih yang biasa ada di drama Korea?

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss