Jumat, Januari 24, 2025

Latest Posts

6 Lagu yang Dipilih NCT Dream Untuk Merayakan Hari Chuseok

Chuseok merupakan hari libur dimana nyaris semua orang akan bersantai dan menghabiskan waktu dengan orang terdekat. Baik itu teman, orang terkasih, atau pun keluarga. Selain itu hari ini pun paling pas dihabiskan untuk beristirahat panjang dan melepas kepenatan. NCT Dream memiliki cara lain menghabiskan hari libur ini.

Untuk menemani hari Chuseok ini, NCT Dream memilih 6 lagu yang wajib masuk ke dalam playlist.

1. Crush — “Nappa”

Jaemin memilih lagu dengan irama R’nB ini untuk menemani Chuseok. Alasannya, “Nappa” merupakan lagu yang dipercaya membawa kebahagiaan. Jaemin juga mengungkap ia memilih lagu tersebut karena tak semua orang bisa merayakan Chuseok bersama keluarga atau orang terkasih.

Lirik dari “Nappa”, diungkap oleh Jaemin akan memberikan penghiburan untuk mereka yang merayakan Chuseok seorang diri.

“Saya merekomendasikan lagu ini karena liriknya mungkin menghibur Anda jika Anda seorang diri Chuseok ini. Itu akan membuat Anda merasa lebih baik.”

2. Ariana Grande — “Moonlight”

Chuseok selalu berhubungan dengan bulan purnama. Tak salah bila vokalis dari NCT Dream ini pun lantas memilih hits dari Ariana Grande, “Moonlight” sebagai lagu yang wajib didengarkan di hari libur ini.

“Chuseok adalah tentang bulan purnama! Jadi saya harap Anda bersenang-senang mendengarkan “Moonlight”, di bawah sinar bulan.”

3. SHINee — “Colorful”

Lagu yang dipilih Jeno memiliki nada lebih riang dan up beat dibandingkan dengan lainnya. Rapper sekaligus dancer tersebut mengungkap nada ceria dari “Colorful” diharapkan akan mampu menghadirkan warna-warna di hari libur para pendengarnya.

Selain itu, “Colorful” tak diragukan lagi sebagai lagu terbaik dari SHINee.

“Hanya mendengarkan lagu ini akan menambah suasana hati Anda. Ia memiliki energi cerah itu. Dunia adalah tempat yang penuh warna! Saya suka lagu ini juga.”

4. MIIA — “Dynasty”

Tak semua orang memang mendapatkan kesempatan untuk berlibur di hari Chuseok ini. Masih banyak orang yang harus bekerja atau pun beraktifitas. Tentunya bekerja dan beraktifitas saat hari libur menjadi hal yang berat.

Inilah mengapa Jisung lantas memilih lagu dari MIIA. Ia pun menyebut lagu ini, “Dynasty” selalu bisa membangkitkan kembali semangatnya. Vibe “YOLO, jadi sangat bersemangat” dari lagu ini pun pas untuk Chuseok.

“Ketika saya merasa sedikit sedih dan lelah, saya mendengarkan lagu ini karena itu memotivasi saya untuk kembali berdiri dan menyelesaikan sesuatu.”

5. NCT Dream — “Beautiful Time”

Vokalis satu ini memilih lagu dari NCT Dream sendiri untuk menemani di hari Chuseok. Chenle mengungkap, selain karena diharapkan Chuseok akan menjadi beautiful time, lagu ini dipilih secara spesial karena memiliki lirik yang bagus.

Bahkan Chenle mengungkap bahwa “Beautiful Time” merupakan lagu dari NCT Dream dengan lirik paling indah.

“Lagu ini memiliki lirik paling indah dari semua lagu NCT Dream. Saya harap kalian akan mencoba mendengarkannya.”

6. Paul Kim — “Every Day, Every Moment”

Lagu dari Haechan menjadi paling pas didengarkan saat beristirahat. Dan memang, sang vokalis sendiri memilih lagu ini dengan tujuan agar pendengarnya bisa bersantai dan beristirahat dengan nyaman.

“Every Day, Every Moment” dari Paul Kim tak hanya memiliki lirik indah yang pas didengarkan saat bersantai di hari Chuseok. Melainkan juga nada ballad dengan sentuhan R’nB yang apik. Tentu jadi lagu yang wajib masuk ke dalam playlist di hari ini.

“Saya merekomendasikan lagu ini karena itu baik untuk mendengarkan sambil bersantai. Semoga Anda memiliki musim liburan yang tenang!”

Latest Posts

Don't Miss