Senin, Januari 20, 2025

Latest Posts

7 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Drama yang Diadaptasi dari BTS Universe “Blue Sky”

Drama yang akan datang berdasarkan BTS Universe berjudul “Blue Sky” telah memulai proses produksinya. Sebelumnya, Big Hit Entertainment telah mengumumkan bahwa mereka akan memproduksi sebuah drama yang akan menceritakan kisah tujuh cowok yang bertemu untuk pertama kalinya di BTS Universe. Nah lantas, apa saja fakta-fakta tentang drama ini? Mari kita simak di bawah ini!

Nggak dibintangi oleh member-member BTS

Walau bercerita tentang BTS Universe, sayangnya di drama ini kita nggak akan melihat ketujuh member BTS berakting. Selain itu, para karakter juga akan memiliki nama yang berbeda dari member-member BTS.

Audisi pemeran telah diadakan

Pada 17 Juni, Ilgan Sports melaporkan bahwa perusahaan yang akan menggarap drama ini, Chorokbaem Media, mulai mengambil langkah pertama mereka dalam memproduksi drama dengan mengadakan audisi untuk para aktor terkemuka dan pendukung dan dengan mengadakan pertemuan dengan sutradara. Hankook Ilbo juga melaporkan bahwa drama tersebut akan diperankan oleh aktor-aktor pendatang baru untuk ketujuh pemeran utamanya.

Disutradarai PD Kim Jae Hong

Drama BTS Universe dikabarkan akan dipimpin oleh sutradara (PD) Kim Jae Hong, yang sebelumnya menggarap drama “Cruel Palace – War of Flowers,” “Your Neighbor’s Wife,” “Yoo Na’s Secret,” and “My Love Eun Dong.” Hayo, siapa nih yang udah nonton drama-drama PD-nim tersebut?

Ditulis oleh penulis Kim Soo Jin

“Blue Sky” dipastikan akan ditulis oleh penulis naskah Kim Soo Jin, yang sebelumnya berkarya lewat drama-drama hits “Radiant,” “Old Miss Diary,” “I Live in Cheongdamdong” dan “Awl.”

Skrip yang sangat dirahasiakan

Menurut laporan, proses persiapan drama telah dilakukan dengan sangat menjaga kerahasiaannya, dengan hanya sebagian dari naskah yang diungkapkan kepada para aktor saat mereka melakukan audisi. Wah, akan seseru apa ya drama ini nanti?

Jadwal syuting dan tayang

Proses syuting untuk drama ini dijadwalkan akan dimulai pada bulan September tahun ini, dan mereka sedang mendiskusikan jadwal penayangannya tahun depan melalui layanan streaming over-the-top (OTT).

Diproduksi oleh Chorokbaem Media

Chorokbaem Media sebelumnya terbukti sukses memproduksi drama-drama hits seperti “Memories of the Alhambra,” “Familiar Wife,” dan “My Ahjussi.” Dalam sebuah wawancara terkait mereka menyatakan, “Memang benar kami sedang dalam proses melakukan audisi untuk aktor-aktor terkemuka dan pendukung dan melakukan pertemuan dengan sutradara. Namun, rencana untuk langkah selanjutnya belum diputuskan.”

Apakah kamu udah nggak sabar menantikan drama tentang BTS Universe ini?

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss