Rabu, Desember 18, 2024

Latest Posts

7 K-drama Mengenai Kehidupan Perdesaan di Korea Selatan, Wajib Nonton!

K-drama mengenai kehidupan perdesaan di Korea Selatan menjadi tren tersendiri dalam beberapa tahun terakhir. Terutama setelah serial drama dengan setting cerita serupa sukses meraih popularitas.

Berbeda dengan sederet tayangan lain, beberapa serial drama tidak mengambil setting lokasi di Seoul. Sebaliknya, drama-drama ini justru menggambarkan bagaimana kehidupan masyarakat di perdesaan. Lengkap dengan kultur, kebiasaan bermasyarakat serta berbagai permasalahannya.

Drama dengan setting perdesaan biasanya memiliki calming vibe dengan cerita ringan. Bahkan tidak jarang, drama dengan tipe ini hadir dengan visual cantik. Memperlihatkan keindahan dan ketenangan suasana perdesaan.

Berikut ini merupakan 7 K-drama mengenai kehidupan perdesaan di Korea Selatan yang sangat wajib kalian tonton.

1. “Hometown Cha-Cha-Cha”

Berbicara mengenai kehidupan perdesaan tentu akan teringat drama yang dibintangi oleh Kim Seon Ho dan Shin Min Ah ini. “Hometown Cha-Cha-Cha” tidak saja menunjukan lika-liku hingga manisnya hubungan asmara Yoon Hye Jin dan Hong Doo Sik. Melainkan pula kehangatan dan keharmonisan kehidupan warga desa Gongjin.

Kehidupan bermasyarat warga desa pinggir pantai Gongjin yang harmonis, dekat, dengan rasa kekeluargaan kental menjadi sisi menarik lain dari drama ini. Menonton drama ini, kalian bukan saja akan jatuh cinta pada Yoon Hye Jin dan Hong Doo Sik. Namun juga kepada warga Gongjin.

2. “When the Camilia Blooms”

Hampir mirip dengan “Hometown Cha-Cha-Cha”, “When the Camilia Blooms” juga akan membuat kalian jatuh hati pada warga desa Ongsan. Ongsan digambarkan memiliki komunitas warga yang begitu dekat dan berhubungan erat satu sama lain.

Single-parent Dongbaek membuka Camellia Bar di desa Ongsan. Di sini ia bertemu dengan seorang petugas polisi, Yong Sik.

3. “When The Weather Is Fine”

Bila kalian mencari healing drama dengan cerita romansa ringan, maka serial satu ini wajib ditonton. Drama yang dibintangi Seo Kang Joon dan Park Min Young ini menggambarkan bagaimana kehidupan di desa Book Hyun, provinsi Gangwon.

Mok Hae Won, seorang cellist yang tidak bahagia meninggalkan kehidupannya di kota untuk kembali ke Book Hyun. Di sini ia bertemu lagi dengan teman sekelas di sekolah SMA dulu, Eun Seob.

4. “Heaven’s Garden”

Drama rilisan tahun 2011 ini menghadirkan visual cantik dengan pemandangan indah pedesaan di luar kota Seoul. Penonton akan disuguhi bentangan sawah dan kehidupan petani di desa yang sederhana.

“Heaven’s Garden” mengisahkan tentang Jung Jae In yang hidupnya berubah setelah sang suami masuk penjara. Bersama dua orang anaknya, ia lantas pindah kembali ke desa untuk hidup bersama sang ayah.

5. “Modern Farmer”

Dari judulnya saja kalian sudah pasti tahu drama ini bercerita tentang apa. “Modern Farmer” menceritakan tentang band rock ExSo atau Excellent Souls yang memutuskan untuk meninggalkan kehidupan mereka di kota. Mereka lantas pindah ke sebuah desa kecil dan hidup sebagai petani!

Drama ini tidak saja menggambarkan bagaimana kehidupan di perdesaan, dari kacamata anggota band rock. Penonton disuguhi pula cerita tentang persahabatan hingga upaya meraih mimpi.

6. “Warm and Cozy”

Seperti judulnya, drama yang dibintangi oleh Kang Sora dan Yoo Yeon Seok ini akan membuat kalian merasa warm and cozy. Cerita di drama ini mengikuti seorang penggila kerja Lee Jung Joo yang memutuskan pindah ke pulau Jeju setelah mengalami sederet kesialan di kota.

Di sebuah kota kecil cantik di Jeju ia bertemu dengan Baek Gun Woo, chef dan pemilik ‘Warm and cozy’. Berbeda dengan Lee Jung Joo, Baek Gun Woo berasal dari keluarga kaya dan bisa hidup semaunya.

7. “Do Do Sol Sol La La Sol”

Drama Go Ara dan Lee Jae Wook satu ini juga akan memberikan gambaran kehidupan di desa. Kali ini di desa Eunpo City. Goo Ra Ra, seorang pianist berbakat terpaksa pindah ke kota kecil Eunpo setelah kehidupan keluarganya hancur. Di sini ia bertemu dengan Sun Woo Jun.

Unsur musik yang menemani menjadikan drama ini makin menarik. Terlebih, drama ini memiliki berbagai elemen mengejutkan yang membuat penonton penasaran setiap episodenya.

Itu dia 7 K-drama mengenai kehidupan perdesaan yang wajib masuk watchlist kalian. Buruan ditonton sembari healing di akhir pekan!

 

Source: (1)

Latest Posts

Don't Miss