Selasa, Desember 17, 2024

Latest Posts

9 Selebriti Papan Atas Korea Ini Menolak Punya Akun Sosial Media, Kenapa Ya?

Ada nggak sih di antara chingui yang nggak punya sosial media? Kalo ada, pastinya kamu nggak akan baca tulisan ini ya, karena salah satu fungsi media sosial selain sebagai media untuk berinteraksi juga sebagai media informasi. Rasa-rasanya agak aneh kalau di jaman modern ini manusia nggak punya sosial media.

Eh tapi ternyata ada lo, bahkan mereka berasal dari kalangan selebriti papan atas! Yup, 9 selebriti Korea ini memutuskan untuk nggak main sosial media seperti Twitter, Instagram, Weibo atau Snapchat layaknya selebriti Korea lainnya karena beberapa alasan. Padahal bagi seorang selebriti, sosial media kan penting banget ya karena jadi salah satu media perantara mereka buat berinteraksi dengan para fans dan juga sebagai media promosi.  Wah kira-kira kenapa ya? Ini dia alasannya!

Park Bo Young

“Aku nggak main sosmed karena secara pribadi aku nggak yakin dengan itu. Aku nggak cukup percaya dengan diriku bisa melakukannya. Aku mencoba untuk lebih mengendalikan diriku secara emosional dan lebih memilih untuk menulis diary.”

Yoo Jae Suk

“Aku merasa orang-orang yang punya sosial media terlalu fokus dengan itu , dan ketika terasa menyenangkan mereka tidak akan fokus pada pekerjaannya di kemudian hari.”

Park Hae Jin

“Meski lewat sosial media aku bisa mempromosikan diri sendiri dan berkomunikasi, tapi hal itu menurutku akan lebih banyak menimbulkan kerugian daripada keuntungan.Buktinya, saat ini banyak kasus yang berawal dari sosial media kan?”

Gong Yoo

“Saat kamu membagikan kehidupan pribadimu lewat sosial media, mungkin kamu akan mendapat sesuatu karena hal itu tapi juga akan kehilangan sesuatu yang lain. Aku cuma nggak mau menunjukkan kehidupan pribadiku.”

Song Joong Ki

“Aku orangnya gaptek. Nah karena nggak bisa gunainnya jadi mending nggak bikin deh.”

Kang Dong Won

“Aku nggak punya sesuatu yang menarik yang bisa dibagikan. Aku pun orangnya pendiem, nggak suka banyak omong dengan orang yang nggak kukenal, jadi kayaknya nggak bakal bisa berkomunikasi dengan baik juga di sosial media.”

Kim Chung Ha

“Aku ingin lebih berhati-hati karena kesalahan bisa dibuat hanya karena sosial media. Tapi sering waktu dan saat aku udah lebih banyak pengalaman, mungkin aku akan bikin kok suatu hari nanti.”

Minho SHINee

“Aku merasa nggak pinter dalam ngurusin sosial media dan juga belum butuh juga. Aku nggak mau menghabiskan waktu untuk itu dan mending buka pameran foto aja suatu hari nanti.”

Ha Jung Woo

“Aku belum merasa butuh, mungkin saat berusia 50an baru akan membuatnya. Ayahku pun membuat aku sosial media di usia yang tua.”

Wah, selebriti mana nih yang alasannya “iya banget” menurut kamu?

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss