Minggu, Desember 22, 2024

Latest Posts

Belum Move On Dari “If You Wish Upon Me”? Intip 5 K-drama Terbaik Ji Chang Wook Lainnya

Masih kangen Ji Chang Wook setelah menonton “If You Wish Upon Me”? Aktor ternama ini memang selalu berhasil mencuri hati penonton dalam setiap serial K-drama yang diperankan. Jadi langsung saja intip K-drama terbaik Ji Chang Wook lain yang juga sangat layak masuk watchlist.

Ji Chang Wook menjadi salah satu aktor A-list yang namanya bukan hanya dikenal oleh penggemar drama di Korea Selatan saja. Berkat sederet serial drama sukses yang diperankan, popularitas Ji Chang Wook sudah mendunia. Sehingga sama sekali tidak mengherankan bila hampir semua K-drama diperankan sang aktor selalu mengundang antisipasi penonton.

Salah satu drama sukses dari Ji Chang Wook di tahun ini adalah “If You Wish Upon Me”. Nah bila kalian belum bisa move on dari Yun Gyeo Rye, langsung saja intip K-drama terbaik Ji Chang Wook lain yang sangat layak ditonton di bawah ini.

1. “Healer”

Penggemar drama sudah pasti tidak asing dengan serial satu ini. “Healer” memasangkan Ji Chang Wook dengan Park Min Young, yang berperan sebagai seorang jurnalis. Ji Chang Wook memerankan karakter Healer, yang berusaha mengungkap rahasia di masa lalunya. Namun tentu saja, upaya tersebut tidak berlangsung mulus.

Sederet aksi menegangkan ditambah dengan romansa penuh chemistry menjadikan drama satu ini sangat wajib ditonton. Belum lagi, aksi Ji Chang Wook yang sudah pasti akan membuat penonton jatuh hati.

2. “Backstreet Rookie”

Satu lagi serial drama dari Ji Chang Wook yang tidak boleh terlewatkan. “Backstreet Rookie” menghadirkan sang aktor sebagai seorang penjaga toko swalayan, Choi Dae Hyun. Ia menghadapi berbagai masalah dan kesulitan demi mempertahankan bisnis milik keluarga.

Di sisi lain, ada Jung Saet Byul (Kim Yoo Jung), seorang gadis muda yang akhirnya bekerja di toko tersebut. Choi Dae Hyun awalnya ragu untuk memperkerjakan Jung Saet Byul, tak lain karena masa lalunya sebagai seorang anak nakal. Namun akhirnya mereka justru memiliki hubungan dekat dan melalui berbagai rintangan bersama-sama.

3. “The Sound of Magic”

Beberapa tahun terakhir, Ji Chang Wook semakin banyak mengeksplorasi peran-peran berbeda. Setelah menjadi seorang penjaga toko, kali ini sang aktor berperan sebagai seorang tukang sulap misterius bernama Rieul. Ia mengajarkan ilmu sulap yang dimiliki kepada dua orang murid, Yoon Ah Yi (Choi Sung Eun) dan Na Il Deung (Hwang In Yeop) yang awalnya justru tidak percaya sulap.

“The Sound of Magic” merupakan serial drama unik yang menghangatkan hati sekaligus membuat berdecak kagum. Di drama ini penonton bukan hanya akan dibuat jatuh cinta kepada sosok pesulap karismatik Rieul. Melainkan juga penasaran rahasia apa yang sebenarnya ia simpan.

4. “Melting Me Softly”

“Melting Me Softly” merupakan serial K-drama terbaik Ji Chang Wook berikutnya yang wajib ditonton. Di serial ini, Ji Chang Wook berperan sebagai Producing Director (PD) Ma Dong Chan yang rela melakukan apapun demi rating acaranya. Termasuk juga membekukan diri untuk proyek tidur kriogenik di tahun 1999.

Ma Dong Chan tidak seorang diri. Ia membekukan diri bersama Go Mi Ran (Won Jin Ah), seorang pekerja dari stasiun televisi yang secara sukarela menawarkan diri. Namun yang mengejutkan, proyek yang harusnya hanya berlangsung selama 24 jam tersebut justru “menidurkan” dan membekukan mereka selama 20 tahun. Bagaimana keadaan ketika mereka terbangun?

5. “Suspicious Partner”

“Suspicious Partner” tanpa diragukan menjadi salah satu K-drama terbaik Ji Chang Wook. Di serial ini, sang aktor berperan sebagai seorang jaksa dengan karakter dingin dan tidak bisa bergaul, Noh Ji Wook. Hidup Noh Ji Wook mengalami rintangan berarti ketika asistennya, Eun Bong Hee (Nam Ji Hyun) dituduh melakukan pembunuhan. Setelah berhasil membela dan membuktikan Eun Bong Hee tidak bersalah, mereka memutuskan untuk melanjutkan hidup masing-masing.

Hanya saja nasip berkata lain ketika Eun Bong Hee dan Noh Ji Wook kembali bertemu. Kali ini, keduanya memiliki hidup dan posisi yang begitu berbeda.

Nah, siap kembali menonton aksi Ji Chang Wook di deretan drama di atas?

 

 

Source: (1)

Latest Posts

Don't Miss