Sabtu, Januari 11, 2025

Latest Posts

Fans Mengklaim HYBE Menyabotase Perilisan Solo Member-member BTS

Sebelumnya, HYBE Corporation menyatakan bahwa perusahaan akan mengurangi ketergantungan pada BTS dan mendiversifikasi bisnisnya untuk meningkatkan rasio aliran pendapatan dari perusahaan mereka.

Selain itu, BTS mengumumkan bahwa grup tersebut akan fokus pada kegiatan solo, dan para member telah melakukan promosi solo. Namun, para fans mulai berspekulasi bahwa HYBE menyabotase aktivitas solo BTS karena cara agensi menangani perilisan album solo mereka.

Ini dimulai dengan album solo pertama J-Hope ‘Jack In the Box’ yang dirilis pada bulan Juli tahun ini. Tidak ada album fisik yang dirilis untuk album solo pertama J-Hope karena “alasan lingkungan.” Sebagai gantinya, mereka merilis album digital hanya dengan satu cardholder dan dua photocard. Namun, HYBE kemudian mengungkapkan bahwa mereka akan merilis album Vinyl edisi terbatas yang akan dirilis pada bulan Desember.

Jin juga merilis single solo pertamanya, ‘The Astronaut,’ pada 28 Oktober pukul 1 siang KST. Jin akan merilis salinan fisik albumnya, tapi akan dirilis di luar negeri di kemudian hari. Ini akan menyebabkan angka penjualan album kedua artis akan terpengaruh secara signifikan.

Itulah sebabnya banyak fans berspekulasi bahwa HYBE sengaja merilis album pada bulan yang berbeda untuk mempengaruhi kinerja album untuk perilisan album solo.

Salah satu tim pendukung fandom BTS meminta HYBE untuk menunda perilisan album Jin agar angka penjualan di minggu pertama dapat dihitung dengan baik. Mereka menulis, “Kinerja album single solo Jin ‘The Astronaut’ diperkirakan akan terpengaruh secara negatif, serta jumlah penjualan minggu pertama awalnya karena tanggal rilis album di luar negeri berbeda lebih dari sebulan. Kami sangat meminta agar album akan dirilis pada ‘awal November’ bersamaan dengan perilisan musiknya sehingga upaya dan hasil artis dapat dievaluasi dengan baik.”

Fans berkomentar:

  • “Aku merasa HYBE melakukan ini dengan sengaja untuk menunjukkan bahwa mereka tidak terlalu bergantung pada BTS,”
  • “Jadi mereka masih ingin menghasilkan uang tapi memastikan album solo member-member BTS tidak memiliki kinerja yang baik,”
  • “Mereka bahkan tidak merilis album fisik untuk album solo J-Hope,”
  • “Aku merasa agensi mewaspadai BTS atau semacamnya,”
  • “Menurutku lebih baik jika BTS mendirikan perusahaan mereka sendiri,”
  • “Menurutku HYBE sedang mencoba untuk menyabotase rilisan solo BTS karena mereka merasa para member tidak akan memperbarui kontrak mereka, lol,”
  • “Tujuan agensi adalah untuk mendapatkan lebih banyak pendapatan tapi membuat kinerja BTS turun,”
  • “HYBE benar-benar menyebalkan, mereka bahkan membocorkan lembar lirik sebelumnya.”

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss