Menurut Korean Business Research Institute, Heart Signal season 2 menjadi program kencan paling populer di Korea loh saat ini, penasaran apa alasannya?
Bagi kalian yang belum tahu, Heart Signal adalah program variety-reality show yang menyatukan 4 cowok dan 4 cewek dari kalangan masyarakat biasa di Korea selama 30 hari di dalam satu rumah. Nantinya, mereka akan diberikan misi untuk mengetahui perkembangan hubungan mereka selama satu bulan. Tujuannya? Tentu untuk mencari kemungkinan adanya hubungan percintaan di antara mereka.
Program yang dipaneli oleh nama-nama terkenal seperti Yoon Jong-shin, Lee Sang-min, Kim Eana, Yang Jae-woong, ONE dan Soyou ini, mulai tayang Maret 2018 dan kini menjadi proram yang ratingnya sangat bagus di Korea.
Ada 3 alasan nih yang menjadi penyebab kenapa program ini bisa meledak, penasaran apa aja? Yuk, kita cek sama-sama!
Program yang Relate Banget sama Pemirsanya!
Berbeda dengan K-drama, tayangan Heart Signal bisa sangat relate dengan para penonton di rumah. Cast-nya yang merupakan warga biasa dengan profesi yang berbeda-beda adalah kekuatan utamanya. Tidak adanya plot yang dibuat-buat dan cerita klise yang biasa ada dalam drama, membuat kita berpikir-pikir kejadian yang ada di rumah Signal bisa juga terjadi kepada kita.
Cinta Segitiga yang Menarik untuk Diikuti!
Walaupun tidak ada plot besar seperti K-drama namun Heart Signal tetap bisa menyajikan tayangan yang mendebarkan. Salah satunya adalah cinta segitiga yang terjadi diantara cast-nya. Duh, kira-kira ada yang baper gak sih ketika syuting program ini? Mimin gak akan spoiler deh.
Membuat Semua Orang Menebak-nebak Endingnya!
Karena hampir tidak ada skrip, ending dari program ini sangatlah susah ditebak. Siapa berakhir dengan siapa atau bahkan tidak ada hubungan percintaan sama sekali membuat para penonton penasaran banget dengan ending yang akan terjadi nantinya.
Apa diantara chingu ada yang menonton Heart Signal season 2? Apa pendapat kalian mengenai acara ini?
Baca juga: Ini Dia Pasangan yang Lagi Hits Karena Variety Show