Suga kayaknya punya bakat untuk jadi seorang cenayang. Dalam kesempatan berbeda, dia telah beberapa kali memprediksi kesuksesan dan prestasi yang akan diraih oleh BTS di masa depan! Dan berikut ini lah 6 prediksi Suga tentang BTS yang telah menjadi kenyataan ~
Daesang Pertama
Suga merasa bahwa BTS layak mendapat daesang (penghargaan tertinggi) untuk semua usaha yang mereka lakukan dalam karir mereka di tahun 2016. Mereka pun akhirnya berhasil memenangkan daesang pertama mereka di tahun tersebut dalam Melon Music Award (MMA).
Konser di Jamsil Stadium
Stadion Jamsil adalah salah satu tempat terbesar Korea Selatan untuk para artis mengadakan konser. Stadion tersebut juga menjadi tempat di mana Ultra Music Festival Korea berlangsung. BTS berhasil menjual semua 90.000 tikernya untuk tur LOVE YOURSELF mereka yang akan dimulai pada tanggal 25 Agustus 2018.
Billboard Music Award
Suga menyatakan bahwa pasti akan keren banget kalau BTS bisa jadi nominator untuk Billboard Music Awards dalam siaran V Live. Saat itu, mereka dan fans pasti nggak akan nyangka bahwa di masa depan mereka nggak hanya akan menjadi nominator tapi juga menjadi pemenang mengalahkan Justin Bieber, Ariana Grande, dan artis-artis Amerika populer lainnya untuk ‘Top Social Artist’!
No.1 Di Tangga Lagu Billboard
Suga pernah membahas tentang mencapai nomor satu di tangga lagu Billboard sejak lama karena itu adalah salah satu harapan mereka. BTS pun berada di peringkat nomor satu di Billboard 200 dan memecahkan rekor lainnya sebagai artis Kpop. Mudah-mudahan harapan mereka untuk mencapai nomor satu di Hot 100 akan segera terwujud juga ya!
10 Teratas Di Billboard Hot 100
Single comeback terbaru mereka ‘Fake Love’ berhasil masuk di 10 besar Billboard Hot 100. Daebak!
Japan Dome Tour
Dalam lirik rap Suga, dia menulis tentang bagaimana BTS akan bisa menunjukkan kepada semua orang yang pernah meragukan mereka dengan mengadakan tur dan tampil di dome-dome di Jepang. Dan tentu hal tersebut akan segar terwujud mulai tahun 2018 ini!
Kira-kira prediksi Suga tentang BTS apa lagi ya yang bakal jadi kenyataan?
Baca juga: Sungguh Kontras! Gini Nih Bedanya Jin Dan Suga BTS Saat Makan