Dalam siaran V Live yang diadakan pada 20 Maret, Lim Young Min, Kim Dong Hyun, Park Woo Jin, dan Lee Dae Hwi membahas tentang debut grup mereka yang akan datang, Brand New Boys.
“Para fans mungkin ingin melihat kami bersama seperti ini,” komentar mereka. “Kami akan membuat pengumuman resmi pada akhir Maret melalui media sosial.”
Lee Dae Hwi dengan hati-hati menambahkan, “Aku telah mengatakan bahwa aku akan kembali sebelum cuaca menjadi terlalu panas, dan sekarang tanggal resmi [debut] kami telah ditentukan. Aku nggak bisa memberi tahu kalian kapan tepatnya, tapi kami akan memulai debut pada bulan Mei mendatang.”
Lim Young Min menyatakan, “Momen yang kami tunggu-tunggu datang dengan cepat. Kuharap kalian bersemangat untuk bulan Mei.”
“Banyak fans telah menunggu untuk waktu yang lama, tapi kami juga,” kata Lee Dae Hwi. “Kami harap kalian menantikannya. Aku nggak berpikir kami akan dapat debut begitu cepat, tapi kami akhirnya bersiap dengan langkah cepat berkat semua cinta besar yang telah kalian tunjukkan pada kami.”
Menginginkan Rookie Award
Keempat idol tersebut juga berbagi keinginan mereka untuk membawa pulang penghargaan Rookie of the Year, dengan mengatakan, “Kami ingin bekerja keras dengan pola pikir rookie, menunjukkan kepada kalian performance yang bagus, dan memenangkan Rookie Award dengan cara itu. Kami sudah membahas ini sebelumnya saat berlatih. Kami akan melakukan yang terbaik. Kami ingin memenangkan semua Rookie Award, karena itu adalah penghargaan dari fans.”
Park Woo Jin menambahkan dengan penuh semangat, “Mari kita raih Rookie Award!”
Kembali pada bulan Januari, Brand New Music mengumumkan bahwa mereka telah membentuk tim eksklusif semata-mata didedikasikan untuk mempersiapkan dan mengelola debut grup Brand New Boys. Pada saat itu, CEO agensi, Rhymer, menyatakan, “Kami nggak akan membuat kalian menunggu terlalu lama.”
Wah, nantikan debut mereka bulan Mei mendatang ya guys!
Sumber: (1)
Baca juga: Park Woo Jin Ungkapkan Kesan Pertamanya Tentang Lee Dae Hwi, Im Young Min, Dan Kim Dong Hyun