Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

10 Aktor K-Drama Ternama yang Mengawali Karir Sebagai Idol (Part 2)

Berbicara mengenai aktor k-drama ternama, yang terbayang memang mereka yang sudah memiliki pengalaman akting panjang. Namun tahu tidak bahwa ada sederet aktris dan aktor k-drama yang sebenarnya berprofesi lain sebagai idol? Kemampuan akting mereka yang begitu apik sering membuat para penonton drama melupakan status mereka sebagai seorang idol.

Di bawah ini merupakan lanjutan 5 orang aktor k-drama ternama yang memulai karir sebagai idol. Mereka di bawah ini juga sukses mematahkan stigma bahwa idol-aktor memiliki talenta akting yang buruk. Penasaran siapa saja?

6. Jung Eun Ji

Jung Eun Ji sukses mencuri hati para penggemar k-drama setelah perannya sebagai Shi Won di drama “Reply.” Kesuksesan drama ini bahkan berjanjut pada series kedua dan ketiga. Namun tetap, peran Jung Eun Ji sebagai mega fan dari boy group veteran H.O.T tetap sangat legendaris.

Saat ini pun, Jung Eun Ji masih sangat aktif di dunia drama Korea Selatan. Selain juga menjadi member dari girl group Apink!

Ya, Jung Eun Ji merupakan salah satu vokalis dari girl group yang sudah melahirkan sederet hits ini.

7. Park Hyung Sik

Ini dia aktor k-drama ternama yang sudah pasti tak asing lagi. Park Hyung Sik sukses membintangi sederet judul drama populer seperti “Hwarang,” “Suits” dan “Strong Woman Do Bong Soon.”

Walau pun bukan peran utama, karakter yang dimainkan aktor tampan ini selalu sukses mencuri setiap adegan. Ia bahkan kerap dijuluki sebagai second lead syndrome karena seringnya membuat penonton jatuh cinta melebihi pada sang pemeran utama loh.

Dikenal luas sebagai aktor, tak banyak yang tahu bahwa sebenarnya Park Hyung Sik masih menjadi bagian dari boy group ZE:A. Tak sabar bukan menantinya di atas panggung bersama aktor ternama lain dari group yang sama, Im Siwan?

8. Seo In Guk

Siapa tak kenal dengan aktor papan atas ini? Seo In Guk sukses menempatkan dirinya di peringkat atas aktor drama serta film ternama di Korea Selatan. Kemampuan akting, serta pemilihan peran yang tak pernah sama satu dengan lain; sampai jenis drama dan film yang ia bintangi menjadikannya selalu sukses dalam setiap proyek perfilman.

Beberapa drama Seo In Guk yang sampai saat ini masih menjadi pembicaraan dan memperlihatkan kemampuan akting luar biasa seperti  “Shopping King Louie,” dan “The Smile Has Left Your Eyes.”

Namun selain sebagai aktor ternama, Seo In Guk rupanya memulai karir sebagai penyanyi. Tepatnya setelah ia memenangkan kompetisi menyanyi ternama dari MNET, “Superstar K.”

9. Jung Ryeo Won

Jung Ryeo Won menjadi salah satu aktris lain yang mungkin tak diketahui memulai karir sebagai idol. Aktris yang membintangi drama “My Name Is Kim Sam Soon,” “Bubblegum” dan “Witch’s Court” ini memulai karir sebagai member girl group Chakra. Namun ia memutuskan keluar pada 2004 dan group tersebut sendiri bubar di tahun 2006.

10. Yook Sungjae

Penggemar drama mungkin mengenali Yook Sungjae berkat perannya di “Who Are You: School 2015” serta “Goblin.” Ia dikenal mampu mendalami karakter dengan berbagai lapisan karakteristik. Seperti perannya di “Goblin” sebagai Deok Hwa, yang menyimpan banyak rahasia.

Pendalaman karkater yang sangat apik dari aktor k-drama ternama ini memang seakan membuat tak percaya Yook Sungjae merupakan seorang idol. Padahal dirinya memulai karir sebagai vokalis dan member termuda dari boy group papan atas, BTOB.

Latest Posts

Don't Miss