Menurut kantor berita Korea Selatan, Xports News, alasan mengapa 14U dibubarkan setelah 2 tahun debut adalah karena salah satu member memiliki hubungan seksual yang tidak pantas dengan seorang anggota staff wanita di agensinya.
Grup idol rookie, yang terdiri dari member E.SOL, LuHa, GoHyeon, BS, Loudi, EunJae, WooJoo, DoHyuk, HyunWoong, Heri, Rio, SeJin, GyeongTae, Gun, dan DoYool (mantan member), pertama kali mendapatkan perhatian mulai sekitar Juli 2017, setelah mereka aktif di Jepang.
Namun tiba-tiba tersiar kabar bahwa 14U dibubarkan pada April 2019 ketika dilaporkan bahwa tiga belas dari empat belas total member membatalkan kontrak mereka dengan agensi yang menaungi mereka, BGent.
Saat ini, identitas member grup yang diduga memiliki hubungan seksual dengan staff agensi wanita yang lebih tua belum terungkap. Menurut laporan, member itu berusia akhir dua puluhan dan wanita itu berusia akhir tiga puluhan, dan anggota staff lainnya akhirnya tahu.
Sang member grup dan staff wanita itu telah menyatakan bahwa mereka “jatuh cinta”.
Konfirmasi BGent
Namun, kepala BGent, membantah laporan-laporan tersebut, berkomentar, “Desas-desus itu dilebih-lebihkan, dan itu tidak terjadi. Pembubaran mereka diputuskan oleh kesepakatan bersama dengan para member dan orang tua mereka karena mereka memiliki mimpi yang berbeda.”
Bgent juga merilis penyataan resmi mengenai pembubaran 14U yang berbunyi:
“Halo. Ini BGent. Pertama-tama, kami dengan tulus berterima kasih kepada para fans yang telah menghargai dan mencintai 14U sampai sekarang.
Setelah diskusi panjang antara agensi dan member-member 14U, diputuskan bahwa grup akan bubar dan berpisah.
Meskipun mereka tidak dapat melanjutkan dengan nama 14U, para member memiliki hubungan yang erat satu sama lain dan agensi, tapi kesepakatan bersama dibuat untuk menghormati mimpi dan masa depan masing-masing member.
Kami mengucapkan terima kasih kepada para member 14U yang telah bekerja keras bersama dalam kesatuan menuju impian mereka. Kami akan mendukung jalan yang para member inginkan, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk membantu mereka.
Seiring dengan rasa menyesal kami kepada banyak fans yang telah memberikan cinta dan dukungan yang tidak berubah, kami meminta perhatian dan dukungan yang hangat untuk para member yang sedang menunggu awal yang baru. Terima kasih.”