Apink Chorong dan Bomi curhatkan gaya hidup mereka sebagai teman sekamar di program Mnet TMI News. Dalam acara itu, mereka juga membicarakan tentang rasanya hidup bersama.
Chorong mengejutkan para MC dengan mengungkapkan, “Aku telah tinggal bersama Bomi selama 10 tahun.” MC Jun Hyun Moo bertanya, “Apakah kalian sudah hidup bersama sejak lama karena kalian berdua sangat cocok?” Dan Bomi menjawab, “Tidak. Preferensi kami sangat berbeda.”
Bomi menjelaskan, “Aku bisa berjalan keliling rumah tanpa busana, tetapi Chorong sangat dijaga seperti tembok besi. Aku melakukan bersih-bersih secara sekaligus, sementara Chorong bersih-bersih sekali sehari.”
Program Mnet “TMI News” mengudara setiap hari Kamis pukul 8 malam waktu Korea Selatan.
Sumber: (1)