Rabu, Desember 25, 2024

Latest Posts

BTS Akan Hadirkan Special Stage, dan Sederet Kolaborasi Idol di 2019 SBS Gayo Daejeon

2019 SBS Gayo Daejeon akan menjadi salah satu festival musik akhir tahun yang ditunggu-tunggu. Teaser terbaru, yang dibawakan oleh MC “Inkigayo”, ‘MONSTA X’ Minhyuk dan ‘NCT’ Jaehyun mengumumkan special stage BTS dan kolaborasi idol di 2019 SBS Gayo Daejeon.

Dalam video teaser pendek yang diunggah tersebut, ‘MONSTA X’ Minhyuk dan ‘NCT’ Jaehyun sebagai MC “Inkigayo” mengumumkan akan adanya beberapa aksi panggung menarik di 2019 SBS Gayo Daejeon. Salah satunya, special stage dari BTS yang akan membawakan Christmas carol.

Sedangkan kolaborasi idol di 2019 SBS Gayo Daejeon pun tak kalah menarik. ‘MAMAMOO’ Hwasa dan Chungha akan berkolaborasi untuk hip and charismatic stage. Sedangkan ‘NU’EST’ JR dan ‘GOT7’ Jackson akan memperlihatkan penampilan powerful bersama-sama. Selain itu masih ada penampilan panggung sentimental dari ‘AOA’ Seoulhyun dan ‘TWICE’ Tzuyu.

Selain nama-nama disebutkan di atas, masih akan ada beberapa aksi panggung spesial lain di 2019 SBS Gayo Daejeon.

Untuk tahun ini, 2019 SBS Gayo Daejeon akan menampilkan sederet idol group papan atas. Line up di tahun ini terdiri atas GOT7, NU’EST, Red Velvet, MAMAMOO, BTS, SEVENTEEN, TWICE, AOA, MONSTA X, Apink, GFRIEND, ASTRO, Stray Kids, Chungha, Oh My Girl, NCT Dream, ITZY, N.Flying, NCT 127, dan TXT.

Festival musik tahunan ini akan ditayangkan pada 25 Desember pukul 5:50 sore waktu setempat. Acara akan dibawakan oleh ‘AOA’ Seolhyun dan Jun Hyun Moo.

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss