Rabu, November 27, 2024

Latest Posts

SM Entertainment Akan Membuat Acara Kompetisi K-pop di Amerika untuk Ciptakan NCT Hollywood

Berbagai agensi hiburan Korea bermitra dengan perusahaan global dengan harapan dapat menjembatani lebih banyak grup K-pop untuk membuat mereka semakin mendunia. Dalam berita terbaru tentang kesepakatan bisnis menuju globalisasi K-Pop, MGM Television Group global bekerja sama dengan SM Entertainment untuk meluncurkan acara kompetisi untuk membentuk subunit baru NCT, NCT Hollywood.

Hollywood Reporter menjelaskan, “Dalam kesepakatan bisnis terbaru yang menggarisbawahi globalisasi K-pop, MGM Worldwide Television Group bermitra dengan SM Entertainment Korea untuk mengembangkan seri kompetisi untuk mencari anak muda Amerika untuk membentuk grup K-pop yang berbasis di Amerika  Serikat. Lebih tepatnya, boygroup baru, NCT-Hollywood, akan menjadi subunit terbaru dari grup ‘konsep’ SM NCT, yang membernya terus bertambah (saat ini berjumlah 23) yang dapat digabungkan menjadi berbagai subunit: NCT 127 (Berbasis di Seoul), NCT Dream (awalnya grup remaja saja) dan WayV (berbasis di China). Pencarian bakat akan terbuka untuk ‘artis-artis baru Amerika yang paling berbakat,’ laki-laki berusia 13 sampai 25 tahun. Kontestan akan diterbangkan ke Seoul untuk pelatihan bootcamp K-pop di kampus SM, di mana setiap episode mereka akan berkompetisi dalam tes tari, vokal dan gaya dan akan dinilai dan dibimbing oleh pendiri SM Soo-Man Lee serta member-member NCT saat ini.”

Seperti yang dijelaskan di atas, boygroup baru tersebut akan menjadi sub-unit NCT selanjutnya yang bernama NCT Hollywood. Kompetisi akan dibuka untuk semua individu, dari usia 13 hingga 25 tahun, yang bercita-cita menjadi bagian dari grup K-pop di Amerika. Para kontestan akan dibawa ke Korea dan akan dilatih di K-pop Bootcamp di kampus SM.

Para kontestan akan berkompetisi di setiap episode-nya karena mereka akan dievaluasi dalam kemampuan menari dan vokal bersama dengan tes gaya mereka. Mereka akan dinilai dan dibimbing langsung oleh Lee Soo Man, pendiri SM Entertainment, dan para member NCT lainnya.

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss