Rabu, Januari 1, 2025

Latest Posts

ATEEZ Capai Angka Penjualan Minggu Pertama Tertinggi ke-5 Dari Semua Boy Group Dalam Sejarah Hanteo

Boy group ATEEZ yang debut dibawah naungan KQ Entertainment dikabarkan telah meraih prestasi baru dengan album baru mereka.

Baru lakukan comeback minggu lalu.

Baru – baru ini, tepatnya pada tanggal 13 September 2021 salah satu boy group yang debut dibawah KQ Entertainment diketahui telah comeback. 

ATEEZ diketahui melakukan comeback yang sangat dinanti dengan mini album terbaru dari mereka yang bertajuk ‘ZERO : FEVER Part.3’.

Dalam mini album terbaru mereka tersebut, ATEEZ memiliki dua lagu utama ‘Deja Vu’ dan ‘Eternal Sunshine’, lagu ‘Deja Vu’ menjadi lagu utama yang memiliki music video.

Capai Penjualan Minggu Pertama Tertinggi ke-5 Dalam Sejarah Hanteo.

Kemudian, pada hari ini, tanggal 20 September 2021, ATEEZ melonjak ke ketinggian baru dengan album terbaru mereka ‘ZERO : FEVER Part.3’. 

Pada tanggal 20 September, melalui website resmi dari Hanteo News, Hanteo Chart mengumumkan bahwa album terbaru dari ATEEZ tersebut terjual dengan total mengesankan sebanyak 665.350 kopi di minggu pertama perilisannya sejak tanggal 13 -19 September.

Angka penjualan itu merupakan lebih dari dua kali lipat rekor penjualan minggu pertama ATEEZ sebelumnya sebesar 304.585 yang dibuat oleh mini album mereka ‘ZERO : FEVER Part 2’.

Dengan pencapaian terbaru ini, ATEEZ menjadi boy group dengan penjualan minggu pertama tertinggi kelima dalam sejarah Hanteo. 

Selamat kepada ATEEZ atas pencapaian mengesankan mereka!

Sumber: Soompi dan Hanteo News

Latest Posts

Don't Miss