Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

Akun Media Sosial PRISTIN Telah Dihapus + Fan Cafe Ditutup

Pledis Entertainment telah mengumumkan keputusan mereka untuk menutup akun media sosial dan fan cafe resmi PRISTIN.

Agensi menyatakan melalui fan cafe resmi PRISTIN, “Setelah diskusi yang cukup tentang apakah fan cafe resmi dan akun media sosial akan terus ada, diputuskan bahwa setelah 30 Juni 2019, akun media sosial PRISTIN akan ditutup dan pengelolaan fan cafe akan berakhir.”

“Karena fan cafe resmi PRISTIN adalah tempat di mana para member berkomunikasi secara langsung dan membuat kenangan, itu tidak akan dihapus dan lebih baik berhenti dikelola,” kata mereka. Mereka menjelaskan bahwa setelah 30 Juni, semua papan di kafe akan dihapus kecuali untuk kategori “Cerita PRISTIN,” yang merupakan bagian di mana para member memposting pesan ke fans dan fans juga dapat menulis kepada para member. Pernyataan itu menambahkan, “Untuk mencegah postingan promosi, juga akan ada batasan pada penulisan postingan.”

Pada 1 Juli, akun Twitter PRISTIN @prst_official_ dan @10_PRISTIN sudah nggak ada lagi di Twitter, namun akun Instagram resmi grup ini masih tetap ada.

PRISTIN melakukan debut pada tahun 2017 dan pembubaran mereka diumumkan pada bulan Mei tahun ini setelah lama hiatus.

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss