Rabu, Desember 25, 2024

Latest Posts

Berangkat Ke 2019 Grammy Awards, BTS Bagikan Antusiasme Mereka Pada Penggemar

2019 Grammy Awards memang bukan ajang penghargaan biasa. Pagelaran akbar yang digelar setiap tahun ini tak hanya dihadiri oleh sederet musisi serta penggerak industri musik papan atas dunia. Namun juga memiliki kredibilitas yang tinggi. Tak heran, bila boy group asal Korea Selatan, BTS tak segan mengungkap antusiasme mereka.

Seperti diketahui sebelumnya, BTS akan hadir di ajang penghargaan 2019 Grammy Awards yang akan digelar pada 10 Februari 2019 di Staples Center, Los Angeles.

Kehadiran BTS selain sebagai presenter penghargaan, juga sebagai bagian dari nominasi. HuskyFox, art director untuk album “Love Yourself: Tear” mendapatkan nominasi pada kategori Best Recording Package.

Sebagai persiapan untuk hadir di pagelaran akbar tersebut, BTS dilaporkan sudah meninggalkan Korea Selatan sejak 9 Februari 2019. Uniknya kali ini, para member BTS tanpa ragu membanjiri media sosial untuk meluapkan antusiasme mereka.

Antusiasme keberangkatan BTS ke 2019 Grammy Awards ditunjukan melalui video. Para member terlhat berada di kabin ekskusif pesawat. Keterangan dalam video tersebut bertuliskan “Lets go!! Grammy.”

Selain video, para member juga membagikan foto diri mereka masing-masing saat berada di dalam pesawat. RM, sang leader dan Jimin menyebut dalam keterangan foto bahwa mereka sudah siap berangkat.

https://twitter.com/BTS_twt/status/1094106512350298112

Sedangkan V memberikan caption yang berisi ungkapan terima kasih untuk fans.

https://twitter.com/BTS_twt/status/1094107411491610625

“Terima kasih sudah memberikan hadiah yang tak terlupakan ini,” tulis salah satu vokalis tersebut.

Jadi, kalian juga sudah antusias dengan kehadiran BTS di 2019 Grammy Awards?

Latest Posts

Don't Miss