Kamis, Januari 23, 2025

Latest Posts

Bikin Gemas! Ini Dia Kedekatan Jennie BLACKPINK dan DoYeon Weki Meki

Belum banyak yang tahu tapi ternyata Jennie BLACKPINK dan DoYeon Weki Meki adalah sahabat dekat!

Sebelumnya, kedua idol ini pernah selfie bersama, dan kali ini, para penggemar memperhatikan bagaimana Jennie memberikan DoYeon album bertanda tangan BLACKPINK “THE ALBUM”.

Setelah itu, member dari weki weki ini membagikan album bertanda tangan itu ke story instagram-nya.

foto via kpopmap

Jennie pun kemudian me-repost story dari DoYeon dan menanyakan kepada DoYeon di mana album yang ditandatangani oleh Weki Meki yang diminta oleh Jennie.

foto via kpopmap

Seperti yang sudah kita lihat dari gambar story persahabatan antara Jennie BLACKPINK dan DoYeon Weki Meki, tampaknya persahabatan mereka semakin dekat dan erat. Banyak penggemar pun senang melihat mereka semakin dekat satu sama lain. Para fans juga mengharapkan selfie dari Jennie BLACKPINK dan DoYeon Weki Meki.

Saat acara fansign video dengan Weki Meki, salah satu penggemar bertanya kepada DoYeon. apakah dia dekat dengan Jennie. DoYeon menjawab bahwa dia adalah penggemar Jennie dan mendekatinya lebih dulu. Wow cukup mengejutkan ya!

Saat ini, Jennie BLACKPINK sedang mempromosikan ‘Lovesick Girls’ dan Weki Meki juga mempromosikan ‘COOL’ di berbagai acara musik.

Itulah bukti kedekatan Jennie dan DoYeon yang menggemaskan. Mari kita tunggu foto-foto saat mereka sedang hang out bersama atau mungkin kita bisa mengharapkan kolaborasi dari mereka ya!

Sumber: Kpopmap

Latest Posts

Don't Miss