Bagai tak ada hentinya memberikan berita bahagia kepada para penggemar mereka, Army, BTS diketahui kembali memenangkan penghargaan baru.
Menangkan penghargaan di The 33rd Korea PD Awards.
Pada tanggal 14 April 2021, BTS atau Bangtan Boys yang berada dibawah naungan BIGHIT MUSIC (dulu Bighit Entertainment) diketahui telah meraih penghargaan barud di The 33rd Korea PD Awards.
Berdasarkan daftar nama – nama pemenang penghargaan di The 33rd Korea PD Awards yang berada di website resmi mereka, nama BTS tertera serta terkonfirmasi menjadi salah satu pemenang penghargaan pada kategori performer dalam acara The 33rd Korea PD Awards tersebut.
Tentang The 33rd Korea PD Awards.
The 33rd Korea PD Awards merupakan salah satu acara penghargaan yang terbesar dan terkenal di industri hiburan Korea Selatan.
The 33rd Korea PD Awards merupakan penghargaan yang akan diberikan kepada para producing director atau yang biasa kita kenal dengan PD dan juga diberikan kepada para entertainer yang telah berkontribusi pada perkembangan masyarakat dan budaya.