“Dua Dunia, Satu Kebenaran”
Dengan berbagai resikonya, 22 Mei kemarin TVN akhirnya merilis episode pertama dari drama sci-fi yang berjudul Circle: Two Worlds Connected.
Drama yang mempunyai alur yang tidak biasa (karena memiliki dua timeline dalam ceritanya ini) menjadi pertaruhan TVN dalam membuat sebuah drama science fiction. Ber-setting di tahun 2017 dan 2037, berikut info yang harus kamu tahu soal drama ini!
Informasi
Judul: Circle/ Circle: Two worlds Connected
Sutradara: Min Jin Gi
Penulis Naskah: Kim Jin Hee, Ryu Moon Sang, Park Eun Mi, Yoo Hye MI
Channel: tvN
Jam Tayang: Senin, Selasa 23.00 KST
Jumlah Episode: 12
Sinopsis
Ber-setting di masa sekarang dan di tahun 2037, umat manusia didatangi oleh alien yang menyebutkan bahwa mereka tidak akan mempunyai masa depan kalau tidak bisa mengontrol emosinya. Seorang detektif di masa depan akhirnya berusaha mengungkapkan alasan dibalik kedatangan alien tersebut.
Pemeran
Yeo Jingu sebagai Kim Woojin