HYBE, agensi yang menanungi bagi BTS dan TXT, akan mendebutkan girl group baru pada kuartal keempat tahun ini. HYBE Corporation telah mempersiapkan girl group barunya ini bekerja sama dengan Source Music, anak perusahaan yang diakuisisi pada tahun 2019 lalu.
Bang Si Hyuk, ketua dewan direksi HYBE, dan Min Hee Jin, kepala merek (CBO), yang membesarkan girl group populer seperti Girls’ Generation, f(x), dan Red Velvet di SM Entertainment, akan memimpin dalam memproduksi girl group mendatang ini. Bang Si Hyuk akan bertanggung jawab atas keseluruhan produksi, termasuk produksi musik, sementara Min Hee Jin bertanggung jawab atas pengarahan kreatif dan branding yang mencakup konsep dan pengarahan visual lainnya.
Ini akan menjadi girl group pertama yang mereka debutkan. Namun, ada kekhawatiran bahwa hal itu mungkin berdampak negatif pada kinerja kuartal keempat dan tahun depan, mengingat butuh beberapa waktu bagi girl group rookie untuk membentuk fandom yang substansial.
Seorang pejabat eksekutif dari HYBE menyatakan pada tanggal 9 Agustus, “Kami sedang mempersiapkan peluncuran girl group di kuartal keempat. Jadwal pasti debut mereka, jumlah member, dan genre musik masih dirahasiakan. Kami memiliki harapan yang tinggi di dalam agensi karena para member memiliki visual dan keterampilan yang sebanding dengan BLACKPINK.”
HYBE awalnya telah merencanakan untuk mendebutkan girl group ini pada bulan Oktober tahun ini dan telah mengkonfirmasi bahwa mereka berencana untuk mendebutkan sebuah grup dalam tahun ini. Menurut Kipris, situs web pencarian informasi paten dan merek dagang dari Kantor Kekayaan Intelektual Korea, HYBE mendaftarkan sejumlah merek dagang seperti ‘RED MARBLE,’ dan ‘CHAKHO’ bulan lalu. Beberapa berspekulasi bahwa itu mungkin adalah nama potensial dari girl group baru tersebut.
Juga telah terungkap bahwa HYBE mengadakan audisi di total 16 kota di tujuh negara, termasuk Amerika Serikat, Australia, Singapura, Jepang, Taiwan, Vietnam, Thailand, dan Korea Selatan.
Siapa yang udah nggak sabar dengan girl group baru HYBE ini?
Sumber: (1)