Jumat, Januari 24, 2025

Latest Posts

Girl Group LUNARSOLAR Bubar Setelah Debut Kurang dari 2 Tahun

Setelah debut kurang dari dua tahun, girl group LUNARSOLAR telah resmi dibubarkan. Pada 22 Mei, agensi grup J Planet Entertainment merilis pernyataan resmi dalam bahasa Inggris dan Korea yang diterjemahkan sebagai berikut:

“J Planet Entertainment ingin menginformasikan bahwa setelah diskusi panjang dengan para member LUNARSOLAR, kami memutuskan untuk mengakhiri kontrak eksklusif mereka.

Eseo, Taeryeong, Jian, Yuuri memutuskan untuk berpisah dengan saling mendukung untuk awal baru mereka dan J Planet Entertainment juga berharap yang terbaik untuk masa depan baru setiap member di masa mendatang.

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua fans yang telah mencintai dan mendukung LUNARSOLAR sampai sekarang, dan berharap kalian terus mendukung kegiatan baru mereka yang akan datang.

Terima kasih.”

Sementara itu, grup beranggotakan empat orang ini sebelumnya dikenal sebagai Rookie Planet dan First Love, yang memulai debutnya pada 20 September 2020 dengan album single yang bertajuk “Solar: Flare.”

Semoga para member LUNAR SOLAR mendapatkan yang terbaik dalam usaha mereka di masa depan!

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss