Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

Hyorin dan Dasom Resmi Rilis Lagu Kolaborasi ‘Summer Or Summer’

Beberapa waktu lalu lalu, Hyorin dan Dasom yang merupakan mantan member girl group SISTAR dikonfirmasi akan melakukan kolaborasi, kali ini akhirnya mereka merilis lagu kolaborasi mereka.

Rilis lagu dan music video ‘Summer Or Summer’.

Pada awal bulan ini, tepatnya pada tanggal 2 Agustus 2021, media Korea mengabarkan bahwa dua mantan member girl group terkenal akan segera melakukan reuni.

Hyorin dan Dasom mantan member SISTAR diketahui akan reuni melakukan kolaborasi serta merilis lagu baru bersama yang merupakan bentuk project musik dari Content Lab VIVO. 

Kemudian pada hari ini, tanggal 10 Agustus 2021, music video dari lagu kolaborasi antara Dasom dan Hyorin yang berjudul ‘Summer Or Summer’ telah dirilis, keduanya tampil memukau dan menampilkan kesan ceria khas musim panas dalam music video tersebut.

Baca juga Hyorin Dan Dasom Dikonfrmasi Akan Reuni Dalam Project Kolaborasi

Bagikan foto – foto saat proses syuting music video.

Selain diketahui telah merilis music video dari lagu project kolaborasi mereka yang berjudul ‘Summer Or Summer’, Dasom dan Hyorin terlihat membagikan foto – foto terbaru mereka.

Via instagram @Hyolynx

Melalui akun media sosial instagramnya, Hyorin memposting foto kedekatannya dengan Dasom yang terlihat saling berpegangan tangan saat melakukan syuting music video ‘Summer Or Summer’.

Via instagram @Som0506

Dasom juga melakukan hal yang sama, ia memposting tiga foto, pada foto pertama ia terlihat cantik berpose sendiri, kemudian pada foto kedua dan ketiga ia berpose cantik bersama Hyorin sambil memegang pizza dan minuman.

Sementara itu, kalian bisa menonton music video dari lagu kolaborasi Dasom dan Hyorin berjudul ‘Summer Or Summer’ disini.

Source: Youtube, instagram Hyolynx dan Som0506

Latest Posts

Don't Miss