Hyuna adalah salah satu idol Kpop cewek tersukses di dunia. Coba siapa sih Kpopers yang nggak kenal Hyuna? Pasti nggak ada! Nah salah satu hal menarik dari cewek kelahiran 6 Juni 1992 ini adalah dia nggak hanya debut sekali dua kali sepanjang karirnya sejauh ini, tapi 7 kali! Yup, ini dia 7 momen debut Hyuna ~
Wonder Girls
Hyuna debut di tahun 2007 di bawah naungan JYP Entertainment dengan tergabung di Wonder Girls. Namun pada bulan Juli di tahun yang sama, orangtua Hyuna memintanya untuk keluar dari WG karena masalah kesehatan.
4Minute
Di tahun 2008 Hyuna akhirnya bergabung dengan Cube Entertainment dan debut bersama 4Minutes di tahun 2009. Namun sayangnya, grup beranggotakan 5 member ini harus bubar di tahun 2016. Semua membernya kecual Hyuna, memutuskan keluar dari Cube Entertainment.
4Tomorrow
HyunA membuat debut ketiganya dengan 4Tomorrow, grup promosi untuk ponsel Anycall Samsung. Single digital pertama grup “Tomorrow” dirilis pada 6 Oktober 2009. Grup ini beranggotakan 4 member dari girband berbeda yaitu Hyuna, Uee After School, Gain BEG, dan Han Seungyoon KARA.
Artis Solo
Di tahun 2010, Hyuna akhirnya debut sebagai artis solo dengan merilis single “Change” yang berhasil memuncaki chart di Gaon Digital Chart.
Trouble Maker
Debut Hyuna yang kelima adalah saat dia tergabung dalam grup duo Trouble Maker bersama rekan seagensinya, Hyunseung (mantan member BEAST). Keduanya sempat digosipkan pacaran karena kedekatan dan kemesraannya yang kerap terlihat di layar kaca.
Dazzling Red
Pada tahun 2012, HyunA membuat debutnya yang keenam dengan Dazzling Red, sebuah grup proyek yang terdiri dari 5 idol cewek dari grilband lain yaitu Hyorin SISTAR, Nana After School, Hyosung SECRET, dan Nicole KARA.
Triple H
HyunA membuat debut ketujuhnya sebagai member Triple H. Trio co-ed ini memulai debutnya di tahun 2017 dan comeback dengan album Retro Futurism mereka pada 18 Juli 2018.
Wah, sungguh momen debut yang menakjubkan ya ~
Baca juga: Idol-Idol Cowok Yang Pernah Digosipkan Pacaran Dengan Hyuna