Rabu, November 13, 2024

Latest Posts

Insiden Penculikan 33 Hari yang menegangkan di Film The Classified File

Kasus penculikan anak kecil selalu membuat geger banyak pihak. Orangtua, sekolah, bahkan polisi. Apa jadinya jika seorang anak yang diculik belum bisa dipastikan kabarnya selama 1 bulan? Film berjudul The Classified File ini merangkum kejadiannya.

FilmĀ The Classified File yang diangkat dari kasus penculikan di Busan pada 1978 ini dirilis di bioskop pada Juni 2015 lalu. Dalam 108 menit, diceritakan tentang proses menemukan si korban dengan bantuan seorang peramal.

Kim Yoon Seok sebagai Detektif Gong Gil Yong

foto via hancinema.net

Yoo Hae Jin sebagai Kim Joong San

foto via hancinema.net

Eun Joo adalah seorang siswi SD yang terlahir dari keluarga kaya di Busan. Suatu ketika, dia diculik oleh orang tak dikenal. Membuat kedua orangtua dan bibinya panik, sang ayah meminta bantuan detektif Gong Gil Yong untuk menemukan anaknya. Tergiur dengan iming-iming uang, Detektif Gong yang miskin ini menerima tawarannya.

foto via hancinema.net

Tidak sendiri, bersama dengan rekannya di kepolisian Busan dia juga dibantu oleh seorang peramal bernama Kim Joong San. Keberadaan Joong San sendiri dirahasiakan oleh kepolisian pusat. Jika sampai ketahuan, kredibilitas polisi Busan bakal diragukan.

foto via hancinema.net

Sejak hari pertama, Joong San optimis jika Eun Joo masih hidup. Setiap harinya, sang pelaku menelpon orangtua Eun Joo dan meminta uang tebusan. Tapi sang penculik plin-plan dan selalu mengganti tempat pertemuan untuk mengambil uang tersebut.

foto via hancinema.net

Saat kepolisian mengira kalau Eun Joo sudah mati, keluarga beserta Detektif Gong dan Joong San yakin kalau anak perempuan ini baik-baik saja. Bolak-balik dari Busan ke Seoul membuat Detektif Gong jadi lelah. Pasalnya, rekan di tim khusus tidak bisa berkoordinasi dengan baik dan tidak berbuat apa-apa.

foto via hancinema.net

Akhirnya, Eun Joo ditemukan dalam keadaan selamat tepat 33 hari setelahnya. Berhasil dipulangkan ke Busan, sayangnya Detektif Gong dan Joong San tidak dapat kredit apa-apa. Tim khusus yang tak berbuat apa-apa mendapat kenaikan jabatan, sedangkan Detektif Gong masih gitu-gitu aja. Bahkan Joong San juga dilupakan.

foto via hancinema.net

Tapi perjuangan dua orang ini mendapatkan apresiasi tak lama kemudian. Mereka berdua bisa sukses walaupun setelah kasus penculikan pertama Eun Joo tak ada yang berterima kasih dengan kerja kerasnya.

Latest Posts

Don't Miss