Gaes kata-kata atau bahasa Korea apasih yang sering kalian ucapkan sehari-hari?
Sebagai kpopers yang sering menonton acara atau drama Korea kita pasti sering ikut-ikutan ngucapin kata-kata yang sering diucapkan orang Korea dari acara Korea yang kita tonton. Iya nggak nih yeorobun?
Seperti kata-kata dibawah ini nih contohnya~
Aigoo
Biasanya nih pengganti kata aduh-nya para Kpopers adalah aigoo, dikit-dikit aigoo~
Daebak & Jjang
Daebak dan Jjang adalah dapat diartikan seperti “wow” atau bisa juga bermakna “terbaik”. Kalian memang daebak guys, Jjang~
Oppa & Unnie
Unnie adalah panggilan dari cewek untuk cewek lain yang lebih tua. Oppa juga sama yaitu panggilan dari cewek untuk cowok yang lebih tua, namun banyak para Kpopers yang memanggil idol ganteng dengan sebutan oppa~
Hyung & Noona
Kalau Hyung & Noona adalah panggilan dari cowok untuk cewek & cowok yang lebih tua dari doi.
Omo
Biasanya nih kpopers kalau lagi kaget langsung ngomong “omo”, “omona” ada juga yang berkata “omomomomo”. Biar makin menjiwai kagetnya gitu~
Chingu
Kpopers pada tahu dong kalau chingu artinya teman, iyakan chingu?
‘Cuma temen kok’
Jeongmal
berarti “benarkah”/”sungguh” ?
Eotteoke
Atau dibaca Otoke memiliki arti “bagaimana”
Otoke chingu udah bisa merelakan bias sama pacarnya? eaaa~
Gomawo/kamsahamnida
Yap tidak lain tidak bukan ungkapan yang bermakna “terima kasih”
Saranghae/Saranghaeyo
I love you~
Kata-kata Korea apa sih yang sering kalian gunakan chingu?