Kim Jae Hwan akan comeback dalam waktu kurang dari dua minggu lagi!
Pada 7 Juni tengah malam waktu Korea Selatan, Kim Jae Hwan secara resmi mengumumkan rencananya untuk comeback di akhir bulan ini. Mantan anggota Wanna One ini akan comeback dengan mini album keenamnya yang bertajuk “J.A.M” pada 20 Juni pukul 6 sore waktu Korea Selatan.
Lihat teaser pertama Kim Jae Hwan untuk “J.A.M” di bawah ini!