Kamis, Desember 26, 2024

Latest Posts

Kim Sang Wook Ungkap BTS Miliki Persiapan Yang Sangat Baik Bahkan Sejak Debut

Kim Sang Wook yang merupakan sutradara konser kembali membagikan pengalamannya bekerja dengan BTS dan BIGHIT melalui wawancara dengan salah satu media Korea.

Mengatakan bahwa BTS memiliki persiapan yang baik sejak debut.

Kim Sang Wook yang diketahui menjadi sutradara konser dari BTS kembali berbagi pengalamannya melalui wawancara yang ia lakukan bersama media Korea Choosun Ilboo.

Dalam wawancara tersebut, Kim Sang Wook ditanya mengenai berbagai hal tentang pengalamannya menjadi sutradara dari konser megah yang dilaksanakan oleh BTS.

Salah satu pertanyaannya adalah “hal spesial apa yang dimiliki BTS sejak mereka debut?” menanggapi pertanyaan tersebut, Kim Sang Wook menjawab:

“Aku pikir mereka memiliki persiapan (dipersiapkan) dengan sangat baik” 

Ceritakan bagaimana ia mengagumi konsep album dan konser WINGS dari BTS.

Selain itu, Kim Sang Wook juga menyampaikan bahwa ia ingin melakukan lebih baik saat ia menjadi sutradara konser WINGS, ia juga mengatakan bahwa konsep album WINGS dari BTS adalah hal yang luar biasa.

“Saat yang aku ingin lakukan lebih baik adalah ketika mereka membuat album WINGS. Karena kami harus melakukan persiapan konser, Big Hit menjelaskan album kepada ku sebelum dirilis, & aku pikir itu luar biasa. Konsep album itu dari novel ‘Demian’. Ini tentang pertemuan Demian yang jahat dan pergi ke dunia lain setelah penasaran. Dari dunia murni hingga dunia gelap, aku ingin membuat 7 karakter dan alur cerita sesuai dengan perubahan bertahap. Dalam video musik, simbol seperti sayap dan apel dari novel digunakan. Aku ingin mengembangkan lebih lanjut kisah ini yang telah lama dicintai oleh remaja di seluruh dunia dan menampilkannya secara menyeluruh bersama dengan konsep album, jadi aku pikir tidak ada pilihan lain selain berjalan dengan baik.”

Sementara itu, Sutradara Kim Sang Wook baru – baru ini diketahui merilis buku yang ia tulis sendiri, buku tersebut menceritakan apa saja yang ia rasakan dan yang ia alami selama menjadi sutradara konser.

Source: media Korea Choosun Ilboo

Latest Posts

Don't Miss