Sejumlah artis Kpop yang menjadi kontestan di “Queendom” Mnet berbicara tentang perasaan dan tujuan mereka saat kompetisi ini akan dimulai.
Pada 26 Agustus, “Queendom” mengadakan konferensi pers di Seoul yang dihadiri oleh sutradara produksi (PD) Jo Wook Hyung, MC Lee Da Hee dan Jang Sung Kyu, dan para artis yang bersaing yaitu AOA, (G) I-DLE, Lovelyz, MAMAMOO, Oh My Girl, dan Park Bom.
Ketika diminta untuk berbicara tentang resolusi mereka dalam hal tampil di acara itu, AOA berkata, “Kami telah menyiapkan berbagai penampilan dengan gaya yang beragam, jadi kami berharap para pemirsa menikmati menontonnya.”
(G) I-DLE berkata, “Merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk dapat berada di panggung yang sama dengan para artis senior ini melalui ‘Queendom.’ Sebagai artis termuda, kami bertujuan untuk mengembangkan dan menunjukkan bagaimana kami bekerja keras.”
Lovelyz berjanji, “Melalui ‘Queendom,’ kami akan menunjukkan berbagai sisi diri kami yang belum kami perlihatkan sebelumnya.”
MAMAMOO berkomentar, “Seperti yang kami katakan di konser kami sebelumnya, tidak ada yang namanya ‘penampilan yang persis sama’ dalam kamus MAMAMOO. Sama seperti itu, kami akan menampilkan penampilan keren dan hebat di ‘Queendom’ juga. Terima kasih.” MC untuk acara ini mengklarifikasi bahwa sementara Wheein tidak dapat menghadiri acara konferensi pers tersebut karena masalah kesehatan, namun dia akan mengambil bagian dalam kompetisi dengan grup.
Oh My Girl berkata, “Karena ini adalah pertama kalinya kami melakukan penampilan di program survival show, kami benar-benar gugup. Tapi sebagai grup yang mengambil banyak konsep berbeda, kami akan menunjukkan banyak konsep serta pesona tersembunyi kami.”
Park Bom berkata, “Saya gugup untuk mengambil bagian dalam program kompetisi dan itu menyenangkan.”
Acara “Queendom” adalah “pertempuran comeback” yang menampilkan enam grup/solois wanita merilis single pada hari yang sama pada saat yang sama untuk bersaing di tangga musik. Episode pertama akan ditayangkan pada 29 Agustus pukul 9.20 malam KST.