Minggu, Januari 19, 2025

Latest Posts

Popularitas “The World Of The Married” Melejit! Kalahkan Rekor Tertinggi “SKY Castle”

Popularitas “The World Of The Married” semakin melejit. Setelah sempat mengalami penurunan rating di episode sebelumnya, peringkat “The World Of The Married” kembali naik. Drama dari JTBC tersebut bahkan mematahkan rekor yang selama ini dipegang oleh “SKY Castle”.

Pada 2 Mei, “The World Of The Married” mencetak rekor sebagai drama dengan rating tertinggi sepanjang sejarah dalam saluran TV kabel. Raihan yang dicatatkan oleh drama tersebut mengalahkan “SKY Castle”, yang sebelumnya mencetak rekor di tahun 2019.

Sempat mengalami penurunan rating di episode sebelumnya, bukti popularitas “The World Of The Married” tak terbantahkan. Drama rumah tangga dengan rating 19+ tersebut mengalahkan rekor “SKY Castle” sebagai rating tertinggi yang pernah dicapai oleh drama apa pun dalam sejarah jaringan kabel Korea.

Berdasarkan data dari Nielsen Korea, episode terbaru drama JTBC tersebut mencatatkan rating rata-rata 24.33 persen secara nasional. Pencapaian tersebut mengalahkan drama dari JTBC “SKY Castle”, yang mana episode terakhirnya mencatatkan rating 23.78 persen di tahun 2019.

Menariknya lagi, “SKY Castle” mencetak rekor tersebut di episode final. Sedangkan “The World Of The Married” masih memiliki 4 episode dalam 2 pekan mendatang. Sehingga bukan tidak mungkin, drama populer tersebut mencatatkan rekor lebih tinggi.

Mengikuti rekor baru ini, satu-satunya jaringan kabel yang menunjukkan peringkat lebih tinggi daripada “The World of the Married” adalah program audisi hit TV Chosun “Mister Trot,” yang memuncak pada peringkat rata-rata 35,7 persen pada bulan Maret.

 

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss