Selasa, Desember 24, 2024

Latest Posts

Serupa Tapi Tak Sama, Ini Dia 5 Perbedaan Antara “Nevertheless” Versi Webtoon dan K-Drama

“Nevertheless” jadi salah satu drama terhits akhir-akhir ini dengan menduduki peringkat tinggi di Netflix. Dibintangi oleh Song Kang (sebagai Park JaeEon) dan Han So Hee (sebagai Yoo NaBi), drama ini diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama karya JeongSeo. Meskipun cerita aslinya sebagian besar dibuat sama oleh tim produksi drama, namun tetap ada beberapa perbedaan dalam detail kecil. Berikut ini 5 perbedaan “Nevertheless” versi webtoon dan k-drama!

Peringatan: Artikel ini berisi spoiler untuk episode 1-4!

1. Pertemuan pertama mereka

Di webtoon, mereka bertemu untuk pertama kalinya saat jalan-jalan dengan teman-teman fakultas mereka. Yoo NaBi nggak tahu sama sekali tentang Park JaeEon atau reputasinya. Dia hanya tertarik padanya dan mencoba mencari tahu karakternya.

Di drama, mereka bertemu sebelumnya di sebuah bar dan mengenal sedikit tentang satu sama lain. Sebagai hasil dari pertemuan itu, mereka sudah memiliki chemistry tersembunyi pada acara minum bersama teman-teman mereka. Bahkan, Yoo NaBi pura-pura nggak tahu siapa dia karena takut salah paham.

 5 Differences Between The "Nevertheless," Webtoon And K-Drama

2. Usia dan tahun kuliah mereka

Di webtoon, Park JaeEon adalah mahasiswa baru dan Yu NaBi adalah mahasiswa tahun ketiga. Namun, mereka seumuran karena Park JaeEon masuk kulian di percobaan ketiganya.

Di drama, Park JaeEon mahasiswa tahun kedua dan Yoo NaBi tahun keempat. Mereka masih seumuran, tapi alasan Park JaeEon berada di tahun yang lebih rendah adalah karena awalnya mengambil jurusan bisnis di universitas lain tapi mengambil ujian masuk universitas lagi untuk masuk di jurusan seni pahat.

 5 Differences Between The "Nevertheless," Webtoon And K-Drama

3. Kebiasaan gugup Yoo NaBi

Yoo NaBi memiliki kebiasaan gugup di webtoon, yaitu memlintir-mlintir rambutnya. Dia juga melakukan kebiasaan itu saat memikirkan sesuatu.

Namun di drama, meski pemalu, dia nggak memiliki kebiasaan gugup yang mencolok. Jika dilihat dari bahasa tubuhnya terhadap Park JaeEon, dia cenderung banyak mengecilkan diri, tapi selain itu nggak ada kebiasaan lain yang bisa ditandai.

 5 Differences Between The "Nevertheless," Webtoon And K-Drama

4. Adegan koktail yang dihilangkan

Di webtoon, saat mereka berdua berada di bar bersama, ada adegan di mana mereka memesan koktail. Itu terjadi sebelum Park JaeEon menarik lengan Yoo NaBi. Namun sayangnya, adegan itu telah dihilangkan di drama.

Dalam adegan itu, mereka ingin memesan koktail tapi memperhatikan sifat seksual dari beberapa nama koktail. Jadi, mereka memutuskan untuk memesankan satu sama lain. Bartender membawa minuman pertama, ‘Sledgehammer’, dan mencoba memberikannya kepada Park JaeEon tapi itu sebenarnya minuman Yoo NaBi. Dan Park JaeEon minum koktail yang bernama ‘Pink Lady.’

 5 Differences Between The "Nevertheless," Webtoon And K-Drama

5. Fokus pada karakter pendukung

Pemeran pendukung dalam drama ini antara lain adalah termasuk Chae JongHyeop (sebagai teman masa kecil Yoo NaBi, Yang DongHyuk), Yang HyeJi (sebagai sahabat Yoo NaBi, Oh BitNa), Yoon SeoAh (sebagai teman satu fakultas Yoo NaBi, Seo JiWan), dan Lee HoJung (sebagai Yoon Sol yang merupakan sahabat Seo JiWan). Beberapa pemeran pendukung ini cukup banyak mendapatkan banyak cinta dari pemirsa, dan masih ada banyak pemeran lainnya.

Namun, walaupun para aktor mendapat cukup banyak pujian untuk perannya, webtoon (sampai episode 4) nggak benar-benar menyebutkan karakter mereka atau fokus pada cerita sampingan mereka sama sekali.

 5 Differences Between The "Nevertheless," Webtoon And K-Drama

Inilah perbedaan yang menonjol sejauh ini antara webtoon dan drama “Nevertheless”. Seiring berjalannya seri, pasti akan ada lebih banyak lagi perbedaannya. Jangan lupa nonton terus sampai tamat ya!

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss