Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

Shin Hye Sun dan ‘INFINITE’ L Nampak Emosional di Teaser “Angel’s Last Mission: Love” Terbaru

Teaser “Angel’s Last Mission: Love” terbaru seakan siap membuat para penontonnya semakin baper. Setelah beberapa episode terakhir memperlihatkan naik turun hubungan asmara antara karakter Shin Hye Sun dan ‘INFINITE’ L, foto teaser terbaru yang dirilis semakin membuat pasangan ini nampak emosional.

Pada 18 Juni, KBS merilis teaser “Angel’s Last Mission: Love” terbaru. Drama yang tayang setiap hari Rabu dan Kamis ini mengisahkan tentang seorang Angel, Dan (diperankan oleh ‘INFINITE’ L) yang mendapatkan misi terakhir untuk membuat balerina putus asa, Lee Yeon Seo (diperankan oleh Shin Hye Sun) menemukan cinta.

Misi tersebut tentu saja tidka mudah. Mulai dari karakter Lee Yeon Seo yang pemarah serta keras karena sederet tragedi yang ia alami. Sampai gejolak perasaan antara Lee Yeon Seo dan Kim Dan sendiri, yang mengambil wujud manusia demi misi terakhir tersebut.

Pada teaser “Angel’s Last Mission: Love” terbaru semakin diperlihatkan sisi emosianal dari hubungan Lee Yeon Seo dan Kim Dan. Dua foto yang dirilis sebagai teaser untuk episode besok memperlihatkan Lee Yeon Seo yang berlinang air mata bersama Kim Dan di taman bunga canola. Kim Dan pun nampak memberikan pelukan untuk menghibur sang balerina.

Staf produksi “Angel’s Last Mission: Love” berkata, “Ladang bunga Canola adalah tempat kenangan khusus bagi Lee Yeon Seo dan Dan muda. Sebuah kisah yang menyentuh di antara keduanya akan terungkap di lokasi yang indah ini. Kami berharap pemirsa akan terus menonton kedua aktor, yang membawa begitu banyak kedalaman pada karakter mereka.”

Jangan ketinggalan episode “Angel’s Last Mission: Love” setiap hari Rabu dan Kamis!

Latest Posts

Don't Miss