Kabar gembira untuk para Hottest. Kini Taecyeon telah resmi membuka akun Instagram pribadinya!
Pada tanggal 9 Juli kemarin, Taec membuka Instagram-nya bernama @taecyeonokay, di mana nama akunnya merupakan anagram dari nama lengkapnya sendiri, Ok Taecyeon. Dia berbagi foto dirinya dari perjalanan ke pulau Udo dengan caption, “Welcome to my instagram!”
Dalam bio-nya, Taecyeon mengungkapkan jika setelah ada seorang stalker membuat akun palsu menggunakan email-nya, ia berniat untuk membuat akun pribadinya sendiri!
Sumber: (1)