Jumat, November 15, 2024

Latest Posts

Tips Liburan dari Webdrama Travel Through Romance

Selain menghilangkan penat dan stres, ada hal baik lain yang nggak menutup kemungkinan bakal kamu dapatkan ketika traveling. Cinta. Di momen liburan singkat ini, banyak hal bisa terjadi. Salah satunya adalah bertemu dengan partner yang pas di hati. Seperti yang diceritakan di webdrama Travel Through Romance ini.

Webdrama Travel Through Romance ini tayang di channel vLive dan YouTube-nya Let Film. 8 episodenya yang tayang pada Maret sampai April 2018 ini ternyata seru lho untuk diikuti.

Kim Hyeji

foto via channel youtube let film

Han Ji Moo

foto via channel youtube let film

Kim Hyeji adalah seorang penulis yang sedang traveling ke Chuncheon. Di perjalanan singkatnya ini, dia brainstorming untuk menyiapkan cerita baru untuk bukunya. Sebelumnya, dia berprofesi sebagai tour guide. Kejenuhannya dengan pekerjaannya itu membuatnya banting setir menjadi penulis soal traveling.

foto via channel youtube let film

Karena memilih tinggal di guesthouse, dia harus berinteraksi dengan traveler lainnya. Di malam pertama, mereka berkenalan dan quality time sambil minum bersama. Di momen ini, Hyeji langsung tertarik dengan pria misterius bernama Han Ji Moo. Dia kelihatan seperti pria yang pemalu.

foto via channel youtube let film

Mulai hari kedua, secara tak sengaja Hyeji dan Ji Moo pergi ke tempat yang sama. Mereka pun akhirnya jalan-jalan sambil menikmati kuliner yang ada. Walau seharian bersama, Hyeji masih belum bisa tahu apa pekerjaan Ji Moo yang sebenarnya. Di hari selanjutnya, mereka berdua pun kembali kebetulan datang ke tempat yang sama. Mereka mampir ke museum hingga monumen terkenal yang ada di Chuncheon. Hyeji pun harus penasaran sampai hari terakhirnya di sana.

foto via channel youtube let film

Perjalanan Hyeji di Chuncheo pun terasa spesial. Di sana, dia bertemu dengan partner traveling yang cocok dengan selera liburannya. Dari situ, dia juga belajar banyak tentang liburan yang tidak memberatkan dan santai. Hingga saat Hyeji pulang, akhirnya ketahuan juga pekerjaan Ji Moo. Ternyata dia adalah dosen di sebuah kampus dan sedang berencana untuk tinggal di Chunceon untuk sementara.

foto via channel youtube let film

Di webdrama ini, di setiap akhir episodenya ada epilog yang berisi tentang tips liburan. Mulai dari kuliner, pemilihan tempat nongkrong, hingga keberanian untuk minta nomer handphone. Penasaran dengan kelanjutan asmara Hye Jin dan Ji Moo? Kamu bisa nonton kelanjutannya di season 1,5 dan 2, guys!

Latest Posts

Don't Miss