Jumat, November 15, 2024

Latest Posts

Wajib Masuk Playlist! 10 Lagu dari Group KPOP yang Tepat Didengarkan Saat Merasa Down (Part 1)

Semua orang sepertinya pasti pernah mengalami masa-masa down. Entah itu karena pendidikan, pekerjaan atau alasan lain. Pada saat merasa down seperti ini, ada beberapa lagu dari group KPOP yang dijamin dapat mengembalikan semangat.

Di bawah ini merupakan 10 lagu dari group KPOP yang pas didengarkan saat down. Langsung masukan dalam playlist ya!

1. “My Pace” – Stray Kids

Though I don’t want to admit it
I just naturally see others around me
Going ahead doesn’t mean you’re going to get there first, baby
Look at it from afar, take your time

Lirik dari lagu hits boy group besutan JYP Entertainment ini pas sekali untuk menyemangati saat kamu lagi down. Di liriknya, Stray Kids menyemangati untuk tidak membandingkan diri dengan orang lain.

There’s no need to rush, my pace
Don’t compare yourself with others
It’s okay to run slower

2. “It’s Okay” – BTOB

Even if it’s hard it’s okay it’s okay it’s okay
It’ll be fine I believe in you

Sesuai judulnya, lagu yang dirilis pada tahun 2015 ini memang memberitahu pendengarnya bahwa segalanya akan baik-baik saja. Tak perlu khawatir mengenai apapun.

Lirik lagu dengan genre R’nB ini tepat didengarkan bila kamu merasakan beban berat dalam meraih impian atau tujuan tertentu. Memastikan bahwa tidak apa-apa untuk beristirahat sejenak.

Someone told me if you feel that you’re dream is becoming further away
Take a break

3. “We” – PRISTIN

The same old day starts again
My eyes open without faith
A new tomorrow still feels far away
Doesn’t feel like things will change
Every day is the same
I’m sick of it, tired again today

Seringkali pada saat merasa down, keinginan untuk putus asa begitu besar. Merasa seorang diri harus menanggung begitu banyak beban. Bukan begitu?

Di lagu hitsnya ini, girl group besutan PLEDIS Entertainment tersebut menyanyikan mengenai dukungan dari keluarga dan teman pada saat meraih impian. “We,” yang dirilis pada 2016 lalu ini pun menceritakan dengan apik dalam liriknya mengenai kekuatan terbesar sebenarnya berasal dari dukungan keluarga dan teman.

But we know
That we believe in each other
So we walk together hand in hand

4. “Ocean of Light” – Nell

Will everything that you knew
Become nothing?
Are you afraid it’ll become like that?

Just breathe in and breathe out
Your dreams with me

“Ocean of Light”, lagu dari group KPOP Nell yang dirilis pada 2013 lalu ini memang tak memiliki lirik dalam yang bisa memberikan semangat. Sebaliknya, alunan musik dengan genre rock serta lirik dari Nell justru akan memberikan rasa tenang tersendiri.

Lagu ini menjadi salah satu yang wajib ada di dalam playlist untuk menenangkan sekaligus memberikan semangat baru.

Believe in yourself who will become new
Quietly close your eyes
Draw out the you that you’ve always dreamed of

5. “Hello to Myself” – Yeeun (HA:TFELT)

How are you, how is it to fulfill your dream?
Doesn’t it hurt when you pinch yourself?
Because it’s become a normal routine for you
Is it sometimes boring?

Berbeda dengan lagu dari group KPOP lain, rilisan dari HA:TFELT ini merupakan soundtrack untuk drama ”Dream High 2.” Ditulis dan dinyanyikan oleh salah seorang member HA:TFELT, Yeeun lirik di lagu ini benar-benar mewakili perasaan mereka yang tengah berusaha mengejar mimpi.

Hello to myself hello to myself
Will you think of me here and smile yeah
Hello to myself hello to myself
Will you be happy to the point where your heart overflows?
Hello hello, smile, hello hello, just like that

Latest Posts

Don't Miss