MV BTS terbaru, Boy With Luv, telah memecahkan rekor baru. MV yang berkolaborasi dengan Halsey tersebut kini telah mencapai 300 juta views di Youtube.
Sekitar pukul 12:48 malam (KST) pada 18 Mei, video clip “Boy With Luv” BTS mencapai 300 juta tampilan di YouTube. “Boy With Luv” adalah trek milik BTS yang terbaru dan berasal dari album terbaru mereka “Map Of The Soul: Persona.”
MV ini dirilis pada 12 April 2019, dan ini berarti MV Boy With Luv telah mencapai angka ini selama kurang dari 35 hari dan 19 jam. Ini adalah rekor tercepat untuk BTS sendiri, yang mengalahkan rekor MV “Fake Love” yang mendapat 300 juta views dalam waktu tiga bulan.
Sejauh ini, untuk group Kpop tercepat yang meraih 300 jtua views, masih dipegang oleh MV “Kill This Love” dari BLACKPINK dengan waktu 32 hari dan 5 jam.
Ini juga merupakan video musik ke-10 BTS yang mencapai 300 juta tampilan setelah “DNA,” “Fire,” “Dope,” “Blood Sweat & Tears,” “MIC Drop (Steve Aoki Remix),” “Fake Love,” “Save Me,” “IDOL,” dan “Not Today.” BTS saat ini adalah satu-satunya group yang mendapat 300 juta views untuk 10 MV-nya.
Selamat untuk BTS!
Sumber: (1)