Jumat, April 19, 2024

Latest Posts

YG Entertainment Bayar Investasi LVMH 764,8 Miliar Rupiah Setelah Saham Terus Turun

Penurunan saham YG Entertainment selama beberapa bulan terakhir diprediksikan akan memberi dampak besar pada para investor. Salah satunya, LVMH yang akan meminta pembayaran kembali untuk investasi yang semula ditanamkan di agensi hiburan ini.

Kekhawatiran serta prediksi tersebut pun terbuksi. Pada 10 Oktober, YG Entertainment dipastikan resmi mengembalikan investasi LVMH melalui Great World Music Investment sebesar 64.7 miliar won atau sekitar Rp 764,8 Miliar.

Great Music World Investment adalah anak perusahaan dari LVMH Moët Hennessy – Louis Vuitton SE (selanjutnya LVMH). Pada Oktober 2015 lalu Great Music World Investment memberikan investasi dalam bentuk redeemable convertible preference shares (RCPS) kepada YG Entertainment.

Pada saat investasi, LVMH menetapkan opsi konversi menjadi saham biasa di 43.574 won (sekitar Rp 515,336) per saham atau pembayaran 67 miliar won (sekitar Rp 791,5 miliar), yang mencakup bunga tahunan dua persen, setelah lima tahun.

Bila saham YG Entertainment melampaui 43,574 won per saham, LVMH akan mendapat untung dengan mengubah saham mereka menjadi saham biasa. Namun pada kenyataannya tahun ini saham YG Entertainment justru mengalami penurunan secara signifikan dengan banyaknya skandal pada agensi.

Per tanggal ini saja, saham YG Entertainment mencapai 23,550 won (sekitar Rp 278,965) sehingga LVMH meminta pengembalian investasi.

Mengenai pembayaran, YG Entertainment menjelaskan, “Itu dilakukan setelah tanggal jatuh tempo RCPS yang dikeluarkan pada 15 Oktober 2014.”

Sejak awal tahun ini, sederet skandal menimpa artis di agensi YG Entertaiment.

Latest Posts

Don't Miss