Kabar terbaru datang dari dua solois populer di Korea Selatan yaitu Yoon Jisung dan Daniel. Agensi dari Jisung dan Daniel umumkan hasil tes Covid-19 mereka.
Sudah lakukan tes Covid-19.
Pada (23/04/21) dua member dari DCRUNCH dikonfirmasi terpapar Covid-19.
Menyusul kabar tersebut, diketahui bahwa Yoon Jisung dan Kang Daniel juga hadir dalam Music Show yang sama dengan yang DCRUNCH hadiri.
Karena hal tersebut, pihak agensi dari Yoon Jisung yaitu LM Entertainment dan KONNECT Entertainment yang merupakan agensi Kang Daniel mengumumkan bahwa artis mereka telah melakukan tes Covid-19 guna mencegah serta memastikan kesehatan artis mereka.
Dikonfirmasi Negatif Covid-19.
Setelah diketahui melakukan tes Covid-19 pada tanggal 24 April 2021, akhirnya pada hari kemarin, tepatnya tanggal 25 April 2021, hasil tes Covid-19 dari Yoon Jisung dan Daniel telah keluar.
LM Entertainment sebagai agensi dari Yoon Jisung mengonfirmasi bahwa artisnya negatif Covid-19 dan akan melanjutkan aktivitas seperti biasanya.
Berikut pernyataan resmi yang disampaikan LM Entertainment:
“Halo, ini adalah LM Entertainment.
Kami akan memberi tahu kaloan tentang hasil tes Covid-19 artis kami, Covid-19 dikonfirmasi di antara para artis di Music Show baru – baru ini, dan tes Covid-19 ini dilakukan pada hari Sabtu, 24 April sebagai respon pencegahan. Di klinik yang berlokasi di Seoul, artis, staf, dan tim koreografi kami di tes, dan semuanya dinyatakan negatif pagi ini. Mulai hari ini, jadwal yang direncanakan terus berjalan. Kami akan terus mematuhi pedoman karantina otoritas kesehata dan mengupayakan kesehatan serta keselamatan artis dan staf kami.
Terima kasih.”Â
Sementara itu, Agensi dari Kang Daniel yaitu KONNECT Entertainment juga menyampaikan konfirmasi bahwa artis mereka telah dinyatakan negatif Covid-19.
Mereka menyampaikan informasi tersebut melalui akun twitter resmi dari Kang Daniel. Mereka mengatakan:
“Halo, ini KONNECT Entertainment.Â
Hasil dari tes Covid-19 yang telah dilakukan sebagai tindakan preventif, baik staf maupun artis dinyatakan negatif Covid-19.Â
Kami dengan tulus berterima kasih atas kekhawatiran kalian”
Source: Twitter Kang Daniel , media Korea TV Daily