Minggu, Januari 19, 2025

Latest Posts

Yuk, Nikmati Kuliner Khas Betawi di Jakarta Fair

JAKARTA – Pameran multiproduk terbesar, termegah dan terlama kini telah kembali. Pandemi Covid-19 yang sempat merehatkan Jakarta Fair Kemayoran selama dua tahun ini nyatanya tidak menjadi batasan antusiasme pengunjung untuk datang kembali.

Berbagai macam kuliner, promosi produk, diskon besar-besaran, hingga ragam hiburannya ini telah lama dinantikan para pengunjung jakarta fair setelah dua tahun rehat akibat Pandemi Covid-19. Pihak panitia penyelenggara pun telah menyiapkan event terbesar, terlengkap dan telama se -Asia Tenggara ini dengan protokol yang ketat.

Ada beragam zona ataupun area kuliner lokal hingga multinasional di Jakarta Fair Kemayoran 2022. Selain itu, Jakarta Fair menyediakan hiburan unik serta tak meninggalkan budaya lokal Jakarta yang juga event Jakarta Fair merupakan perhelatan Kota Jakarta.

Salah satunya kuliner khas Betawi yang berada di banyak titik Jakarta Fair Kemayoran ini. Ada Kerak Telor, Toge Goreng, Es Selendang Mayang, dan tak ketinggalan Dodol Betawi. Uniknya, Dodol Betawi di Jakarta Fair ini dibuat langsung di tempat sehingga pengunjung dapat mencicipi terlebih dahulu sebelum membeli.

Dodol betawi ini berlokasi di Kampung Betawi, Hall D dan depan Hall E. Adapun berbagai macam kuliner lainnya yakni, toge goreng yang berada di Hall E, Es Selendang Mayang di Hall E, dan Garden Cafe.

“Pengunjung bisa cicip gratis, jadi kalo suka langsung beli. Kita ada harga 1kg nya Rp10.000, Rp60.000 dan macem-macem ada rasa durian, original dan ketan hitam. Jadi pengunjung gak harus beli tapi boleh makan disini,” kata Mpok Yani selaku PIC Kuliner Betawi di Jakarta Fair.

Adapun harga yang ditawarkan untuk Es Selendang Mayang Rp15.000 dengan campuran durian Rp20.000. Kerak Telor mulai dari harga Rp25.000 – Rp40.000 saja tergantung dengan variannya.

Seperti diketahui Jakarta Fair Kemayoran 2022 dibuka mulai 9 Juni dan akan berlangsung selama 39 hari hingga 17 Juli mendatang, menyuguhkan pameran berbagai produk unggulan serta beraneka hiburan maupun wahana permainan untuk keluarga.

Berikut adalah informasi jam buka pameran event Jakarta Fair Kemayoran 2022:

  • Senin s/d Jum’at : 15.30-22.00 WIB
  • Sabtu dan Minggu : 10.00-22.00 WIB

Latest Posts

Don't Miss