Film Korea Blind (2011) dan film China The Witness (2015) adalah 2 film dengan cerita sama yang wajib buat ditonton pecinta genre thiller. Seperti apa dua film kece ini? Ini dia~
Blind Film Korea yang rilis pada 10 Agustus 2011 ini emang kece banget dan sudah banyak review tentang film bergenre thiller satu ini. Untuk cast-nya juga ada si ganteng Yo Seung Ho loh~
Film ini bercerita tentang seorang cewek mantap polisi bernama Soo Ah yang sedang mengalami kebutaan karena kecelakaan yang pernah menimpanya yaitu 3 tahun lalu. Cewek ini rajin ke kantor polisi dalam rangka menyelidiki kematian adik kandungnya namun polisi menyarankan doi untuk menyerah dalam kasus ini. Saat menegangkan dimulai ketika saat hujan Soo Ah menaiki sebuah taksi, taksi tersebut kemudian menabrak sesuatu, tapi supir tersebut mengatakan bahwa taksi itu menabrak seekor anjing. Soo Ah tidak percaya karena doi jelas-jelas mendengar suara taksi itu menabrak seseorang. Ternyata eh ternyata sopir taksi itu sebenarnya adalah seorang psyco yang suka menculik dan membunuh gadis-gadis. Hii~
Soo ah berusaha meloloskan dirinya dari supir tersebut, dihari berikutnya doi melaporkan kejadian tersebut kepada polisi yang sudah sejak lama menyelidiki kasus pembunuhan para gadis belia. Kemudian ada lelaki berpenampilan sedikit brutal bernama Ki Seob yang diperankan oleh Yoo Seung Hoo, disini Ki Seob melaporkan tentang kejadian tabrak lari tersebut namun tidak dipercayai. Sayangnya gerak gerik Soo Ah dan Ki Seob telah diketahui oleh pembunuh itu. Suatu malam pembunuh itu mengincar mereka berdua di sebuah gedung panti, wah ini gaes saat-saat yang paling menegangkan. Penasaran aksi kejar-kejaran yang bikin deg-degan dalam satu malam? Nonton dong~
Sedangkan The Witness adalah film China remake dari Blind. The Witness sendiri rilis pada tahun lalu yaitu tepatnya pada 30 oktober 2015. Karena remake ceritanya sama aja gaes tapi juga oke banget buat ditonton, selain itu salah satu pemainnya adalah Luhan mantan member EXO. Penasaran? Tonton deh buruan!
Gimana gaes, tertarik buat nonton 2 film kece ini? Atau udah nonton?
Baca Juga: Gak Nyangka, Film-film Korea Ini Ternyata Diambil dari Kisah Nyata